Mendagri Sudah Tunjuk Penjabat, Dirjen Kemendagri Isi Kekosongan di Kalsel, Tito Karnavian Ungkap Alasannya

- 16 Februari 2021, 16:55 WIB
Mendagri melantik Pj Gubenrur Kalsel
Mendagri melantik Pj Gubenrur Kalsel /kemendagri.go.id

Baca Juga: Dimulai Akhir Februari, Pelantikan 4 Kepala Daerah Terpilih di Banten Dilakukan Bertahap

"Sudah turun Keputusan Presiden tentang penunjukkan Penjabat Gubernur Kalsel yang dalam hal ini dilaksanakan oleh Dr. Drs. Safrizal, M.Si yang dalam lingkungan Kemendagri adalah Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan yang erat kaitannya dengan urusan perbatasan, kebencanaan, dan lain-lain," kata Mendagri.

Baca Juga: Kabagops Polres Serang Pindah Tugas Jadi Wakapolres Serang Kota

Mendagri meminta Penjabat Gubernur memprioritaskan percepatan mitigasi bencana banjir yang lalu. Selain korban-korban yang ada, masyarakat juga dibantu secara materil maupun cara moril. Dia menyarankan bekerja dengan seluruh stakeholder yang ada di tingkat daerah maupun di tingkat pusat.

Baca Juga: Tak Hanya Jago Bela Diri, Pelatih Kempo Banten 'Pamer' Sisi Lain di Channel Youtube

Kemudian, peran dari Safrizal sebagai Wakasatgas Covid-19 tingkat pusat (nasional) juga penting untuk mampu mempercepat juga penanganan dan pengendalian Covid-19 di Kalsel. “Karena provinsi Kalsel khususnya kota Banjarmasin sekitarnya merupakan daerah yang memerlukan atensi khusus untuk penanganan pengendalian penularan Covid-19,"ucapnya.

Baca Juga: Peringatan Dini BMKG: Atmosfer Tidak Stabil, Cuaca Ekstrem Berpotensi Sepekan!

Mendagri juga meminta Safrizal dapat mendukung pelaksanaan Pilkada yang telah memasuki tahap akhir melalui mekanisme Mahkamah Konstitusi. 

"Saya juga mengharapkan Penjabat Gubernur dapat juga mendukung proses demokrasi, yaitu Pilkada yang sudah memasuki tahap akhir, Mahkamah Konstitusi, kita tunggu hasilnya seperti apa, dan kita hormati apapun keputusannya,” katanya.

Baca Juga: Proyek PLTP di Banten Timbulkan Resistensi, Ini yang Akan Dilakukan Kementerian ESDM

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Kemendagri.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah