Ganjar Pranowo Digeruduk Mahasiswa Malam-malam, Angkat Dua Jempol Puji Mereka: Gerakannya Berbeda

- 29 Juli 2021, 16:02 WIB
Gubernur Jateng Ganjar PRanowo digeruduk mahasiswa malam-malam di rumah dinasnya, apda Rabu, 28 Juli 2021.
Gubernur Jateng Ganjar PRanowo digeruduk mahasiswa malam-malam di rumah dinasnya, apda Rabu, 28 Juli 2021. /jatengprov.go.id

“Saya kedatangan tamu, kawan-kawan mahasiswa dari kelompok Cipayung Jateng. Mereka ini punya ide, membuat Gerakan Jateng Ayo Bangkit. Intinya, mereka ingin berkontribusi membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19,” kata Gubernur Ganjar Pranowo.

Menurut Gubernur Jateng tersbeut, ada banyak ide dan gagasan dari teman-teman mahasiswa yang hadir ke rumah dinasnya itu. Kontribusi yang diusulkan juga konkret.

Dia mencontohkan, soal mendistribusikan bantuan kepada masyarakat yang berhak, membuat konsultasi di bidang kesehatan atau telemedicine, berkontribusi pada bidang pendidikan, dan lainnya.

“Ada juga yang tergerak untuk mendata UMKM terdampak, penyintas Covid dan diajak jadi donor plasma konvalesen dan lainnya. Mereka bisa masuk ke persoalan-persoalan itu dan ingin membantu menyelesaikan. Saya rasa ini gerakan yang sangat bagus, karena ini kuliah kerja yang sangat nyata,” tegasnya.

Gubernru Jateng ini memang sedang getol mengajak semua elemen masyarakat termasuk mahasiswa bersatu melawan pandemi. Caranya, berkontribusi dengan kemampuan dan keahlian yang dimiliki masing-masing.

“Dan mahasiswa Jateng, khususnya kelompok Cipayung ini tergerak,” ucap Ganjar Pranowo, dikuti kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari jatengprov.go.id.

Menurut Gubernur Jateng, mereka punya ide dengan model gerakan yang berbeda karena mau terjun ke lapangan secara langsung. “Saya angkat dua jempol untuk mereka,” katanya.

Sementara itu, Koordinator Kelompok Cipayung Jateng, Badrun Nuri mengatakan, kedatangan mereka ke rumah dinas Ganjar untuk bersilaturahmi sekaligus menyampaikan beberapa hal terkait Covid-19.

Mereka sepakat untuk bergerak bersama, berkolaborasi bersama untuk memutus mata rantai Covid-19 di Jateng.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Mau Jadi Presiden, Ustad Kondang Ini Siap Jadi Wapresnya, Bagaimana Cara ke Sananya

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x