Sikap Presiden Soal Penundaan Pemilu, Mahfud MD Bocorkan Arahan Jokowi, Ini Perintahnya kepada Para Menteri

- 7 Maret 2022, 18:09 WIB
Sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi) terhadap wacana penundaan pemiludisampaikan Mahfud MD, hingga membocorkan arahan Kepala Negara tersebut kepada para menteri dan kepala lembaga.
Sikap Presiden Joko Widodo (Jokowi) terhadap wacana penundaan pemiludisampaikan Mahfud MD, hingga membocorkan arahan Kepala Negara tersebut kepada para menteri dan kepala lembaga. /Tangkapan layar Youtube Sekretariat Presiden

KABAR BANTEN-Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya bersikap atas wacana penundaan pemilu yang bergulir kencang dalam beberapa waktu terakhir.

Bagaiamana sikap Presiden Joko Jokowi terhadap wacana penundaan pemilu diungkap Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) Mahfud MD.

Mahfud bahkan membocorkan arahan-arahan Presiden Jokowi kepada para menteri dan kepala lembaga, yang menunjukkan sikap dan komitmen kepala neagra tersebut.

Menurut Mahfud, sikap dan komitmen Presiden Jokowi itu terlihat dari arahan-arahannya kepada para menteri dan kepala lembaga.

Baca Juga: Blak-Blakan Hard Gumay Ramal Sosok Ini Akan Jadi Presiden di Pemilu 2024, Menang dengan Selisih Suara Tipis

Mahfud mengungkapkan bahwa arahan Presiden Jokowi kepada menteri dan kepala lembaga adalah meminta Pemilu 2024 dipersiapkan dengan matang.

Dari sikap dan komitmen Presiden Jokowi, kata dia, tak ada penundaan pemilu atau tetap digelar 2024.

“Di tubuh pemerintah sendiri tidak pernah ada pembahasan tentang penundaan pemilu penambahan masa jabatan presiden atau wakil presiden,” ucap Mahfud saat jumpa pers virtual, dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari Antara, Senin, 7 Maret 2022.

Presiden Joko Widodo saat memimpin Rapat Kabinet pada 14 September 2021 dan 27 September 2021, kata dia, memerintahkan jajarannya untuk memastikan Pemilu 2024 berjalan aman, lancar, dan tidak memboroskan anggaran.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x