Idul Fitri 1443 Hijriah Jatuh pada Senin 2 Mei 2022, Ini Dasar Mathlaul Anwar Tetapkan Hari Lebaran

- 27 April 2022, 15:17 WIB
Ketua Umum KH. Embay Mulya Syarief menjelaskan dasar penetapan Mathlaul Anwar tentang LEbaran Idul Fitri 1443 Hijriah pada Senin 2 Mei 2022.
Ketua Umum KH. Embay Mulya Syarief menjelaskan dasar penetapan Mathlaul Anwar tentang LEbaran Idul Fitri 1443 Hijriah pada Senin 2 Mei 2022. /Dok.Mathlaul Anwar

KABAR BANTEN-Lembaga Hisab Falakiyyah dan rukyah Jamiyah Mathlaul Anwar (MA) menetapkan Lebaran Idul Fitri 1443 Hikriah pada Senin, 2 Mei 2022.

Penetapan Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah yang disampaikan Hisab Falakiyyah dan rukyah Jamiyah Mathlaul Anwar (MA) tersebut, atas dasar hisab falakiyah thariqat Syaekh Alauddin ibnu As-Syatir Adimasyqi .

Selain itu, dasar penetapan Lebaran Idul Fitri 1443 oleh Hisab Falakiyyah dan rukyah Jamiyah Mathlaul Anwar (MA) atas dasar kriteria imkanurrukyat alami , dan penyesuaian penyatuan bulan-bulan qomariyah dan kelender hijriyah global internasinal di Istambul.

Baca Juga: Puan Maharani Imbau Pemudik, Perhatikan Keberangkatan, Hindari Puncak Arus Mudik Lebaran 2022

Menurut Ketua Umum Mathalul Anwar (MA) KH. Embay Mulya Syarief, dasar penetapan Lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah tersebut menunjukkan bahwa awal bulan Syawal 1443 Hijirah akan  jatuh pada hari Senin 2 Mei 2022.

KH Mulya Mulya Syarief menjelaskan delapan hal yang menajdi dasar Mathlaul Anwar menetapkan Lebaran Idul Fitri 1443 jatuh pada Senin, 2 Mei 2022.

“Dengan keterangan bahwa pertama, maqwam ijtima atau  iqtiron markazy di buruj At-Tsaur 10.06 darjah dan di manzilah As-Syartin 07.06 darjah,” kata KH. Embay Mulya Syarief keapda kabarbanten.pikiran-rakyat.com pada, Rabu, 27 April 2022.

Selanjutnya yang kedua, zaman ijtima haqiqi dengan kehendak Allah bahwa  pada hari Sabtu 29 Ramadhan 1443 H/30 April/Nisan 2022 M pada pukul 03.51 WIB dan pukul 23.51 Waktu Umul Quro Makkah Al-Mukarromah.

“Dan menurut Markaz Falak Dauli atau Pusat Falak Internasional pukul 20.28 waktu alami/GMT,” katanya menambahkan.

Halaman:

Editor: Yadi Jayasantika


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x