Rekomendasi 10 Quotes Hari Kebangkitan Nasional 2023 untuk Membangkitkan Semangat Nasionalisme

- 20 Mei 2023, 15:02 WIB
Ilustrasi bendera Indonesia untuk quotes Hari Kebangkitan Nasional 2023./ pixabay/ andreas_danang_a
Ilustrasi bendera Indonesia untuk quotes Hari Kebangkitan Nasional 2023./ pixabay/ andreas_danang_a /

KABAR BANTEN - Tanggal 20 Mei di peringati sebagai Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas). Di moment Hari Kebangkitan Nasional 2023 ini, seluruh masyarakat Indonesia larut dalam euforia nasionalisme. Hal ini tidak lepas dari peran para pahlawan yang mengajarkan arti perjuangan.

Dalam rangka merayakan Harkitnas 20 Mei, berikut sajikan 10 quotes Hari Kebangkitan Nasional 2023. Simak artikel ini hingga akhir, ya!

1. "Bangkitlah, pemuda-pemudi Indonesia, wujudkan cita-cita bangsa, bangunlah negeri yang adil dan makmur."

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film yang Cocok Ditonton Saat Hari Kebangkitan Nasional 2023

2. "Kemerdekaan bukanlah hadiah, melainkan hak yang harus diperjuangkan dengan gigih oleh setiap generasi.”

3. "Bangkit dan berjuanglah, karena di tanganmu tergenggam masa depan bangsa ini."

4. "Hari kebangkitan nasional adalah momen untuk mengenang sejarah dan membangkitkan semangat perjuangan dalam diri kita."

5. "Sumpah Pemuda mengajarkan kita untuk bersatu, menghormati perbedaan, dan memperkuat semangat persatuan dalam keragaman."

6. "Peringatan Harkitnas adalah panggilan untuk memperkuat semangat kebangsaan dan membangun Indonesia yang berdaulat dan sejahtera."

7. "Hari Kebangkitan Nasional adalah momen untuk mengingatkan kita akan nilai-nilai kebangsaan dan memupuk rasa cinta tanah air dalam diri kita."

Baca Juga: Sudah Tahu Tema Hari Kebangkitan Nasional 2023? Berikut Pemaparannya

8. "Kemerdekaan adalah warisan berharga yang harus kita jaga dan kembangkan demi masa depan bangsa."

9. "Hari Kebangkitan Nasional mengajarkan kita arti penting persatuan dalam mencapai kemajuan dan kemakmuran bangsa."

10. "Kita merayakan Harkitnas untuk mengenang jasa para pahlawan dan meneruskan perjuangan mereka dalam membangun bangsa yang lebih baik."

Demikianlah kumpulan quotes Hari Kebangkitan Nasional 2023 Semoga quotes - quotes ini dapat menginspirasi dan memotivasi kita untuk terus berkontribusi dalam membangun Indonesia yang lebih baik.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah