Perjalanan Kereta Api Terhambat Imbas Kecelakaan KA Brantas, Ini Aturan Kompensasi yang Diberikan

- 19 Juli 2023, 08:42 WIB
Pihak KAI akan memberikan kompensasi terkait keterlambatan perjalanan. Ini sebagai dampak kecelakaan KA Brantas dengan truk tronton di Semarang, Jawa Tengah.
Pihak KAI akan memberikan kompensasi terkait keterlambatan perjalanan. Ini sebagai dampak kecelakaan KA Brantas dengan truk tronton di Semarang, Jawa Tengah. /Twitter/@KAI121/

Selain itu, untuk hambatan yang menyebabkan kereta api datang terlambat di tempat tujuan dalam perjalanan kereta api antara kota, kompensasi yang akan diberikan yaitu:

1. Wajib diberikan minuman dan makanan ringan pada jam ketiga keterlambatan;

2. Wajib diberikan minuman dan makanan berat pada jam kelima keterlambatan; atau

3. Penumpang dapat memilih melanjutkan perjalanan atau beralih ke moda lain dan penumpang mendapat penggantian uang karcis.

Lebih lanjut, hak tersebut tidak berlaku bagi keterlambatan keberangkatan tanpa hambatan.

Baca Juga: Tinggal Tunggu Palang Pintu Kereta Api, Jalan Frontage di Kelurahan Unyur Kota Serang Ditarget Rampung Agustus

Terkait keterlambatan, penyelenggara sarana perkeretaapian wajib menyediakan angkutan kereta api atau moda transportasi lain sampai lokasi tujuan atau memberikan ganti tugi senilai tiket yang dibeli.

Demikian informasi terkait kompensasi yang diberikan akibat adanya keterlambatan perjalanan kereta api.***

Halaman:

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: Twitter @KAI121


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah