Kereta Cepat Jakarta Bandung Gratis Mulai Besok! Mau Coba? Begini Persyaratannya

- 14 September 2023, 20:51 WIB
Kereta Cepat Jakarta-Bandung
Kereta Cepat Jakarta-Bandung /Tangkapan Layar/Instagram @keretacepat_id

Kapasitas penumpangnya mencapai 601 kuota penumpang dengan 3 pilihan kelas, yaitu VIP, Kelas 1, dan Kelas 2.

Diperkirakan waktu perjalanan kereta cepat Jakarta Bandung 36 menit untuk perjalanan langsung dan 46 menit bila melakukan transit.

Rencananya, tiket akan digratiskan selama masa uji coba operasional, itu artinya, anda bisa dapat tiket tersebut tanpa harus membayar.

Namun, tentu ada syarat yang diperlukan untuk mendapatkan tiketnya dengan cuma-cuma, salah satu syaratnya adalah berdomisili di sepanjang rel kereta cepat.

Jadi, anda yang tempat tinggalnya berada di sepanjang rel KCJB dari Stasiun Halim di Jakarta sampai Stasiun Tegalluar di Bandung bisa coba naik kereta cepat secara gratis.

Namun sayangnya, tiket gratis yang disediakan di KCJB ini hanya untk 600 penumpang, sehingga jika anda tidak kebagian tiket gratis, berarti anda harus membayar tiket.

Hingga saat ini, belum ada kepastian informasi mengenai harga tiket KCJB yang akan diberlakukan.

Namun sudah ada beberapa bocoran mengenai hal tersebut, salah satunya oleh Riwan Kamil saat masih menjabat gubernur, kata Ridwan Kamil tiket KCJB akan mendekati angka Rp300.000.

Sebelumnya, Kereta Cepat Indonesia China atau KCIC mengungkapkan bahwa mereka berupaya untuk menjaga harga tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung tidak lebih dari Rp250.000 sebagai harga tiket termahal.

Itulah sekilas informasi terkait naik KCJB secara gratis mulai besok Jumat 15 September 2023.

Halaman:

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: tiket.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah