5 Fakta Menarik Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta di Bukittinggi Sumatera Barat

- 1 November 2023, 14:11 WIB
Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta di Kota Bukittinggi Sumatera Barat yang menyimpan informasi perjuangan hidup Bapak Proklamator tersebut.
Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta di Kota Bukittinggi Sumatera Barat yang menyimpan informasi perjuangan hidup Bapak Proklamator tersebut. /Tangkap layar /indonesia.travel

Bangunan utama berfungsi untuk menerima tamu, ruang makan, serta kamar tidur ibu, paman dan kakek Bung Hatta. Sedangkan paviliun berfungsi sebagai kamar tidur Bung Hatta.

2. Ditinggali Bung Hatta Hingga Usia 11 Tahun
Rumah masa kecil Bung Hatta ini hanya ditinggali sampai usianya 11 tahun. Setelah itu, Bung Hatta melanjutkan pendidikannya di Meer Uitgebreid Lager Onderwijs (MULO) Kota Padang, hingga ke Handels Hogeschool di Rotterdam, Belanda.

Meski hanya sebelas tahun, rumah ini menjadi sangat penting bagi pembentukan karakter Bung Hatta. Di rumah inilah, Bung Hatta belajar kedisiplinan, kesederhanaan, kasih sayang, dan integritas.

3. Dibangun Ulang Tahun 1994
Sebenarnya Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta merupakan replika yang dibangun menyerupai bentuk rumah aslinya yang runtuh pada tahun 1960-an. Pembangunan ulang bangunan ini dilakukan pada 1994 hingga selesai 1995.

 

Pembangunan tersebut atas gagasan Ketua Yayasan Pendidikan Bung Hatta. Rumah ini diresmikan pada tanggal 12 Agustus 1995, bertepatan dengan hari lahir Bung Hatta sekaligus dalam rangka merayakan 50 tahun Indonesia Merdeka.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Tempat Wisata Bukittinggi, Cocok Untuk Refreshing dan Melepas Penat

4. Menyimpan Perabotan Asli
Sebagian besar perabotan di dalam rumah masih asli dari peninggalan masa kecil Bung Hatta. Begitupun tata letak perabotan tersebut masih dipertahankan di tempat asalnya. Bahkan, masih ada sepeda ontel yang dulu sering digunakan Bung Hatta.

5. Menyajikan Informasi Perjuangan Bung Hatta
Museum Rumah Kelahiran Bung Hatta menyajikan beragam informasi mengenai Bung Hatta. Mulai dari silsilah keluarga hingga foto-foto perjuangan hidup Bung Hatta dalam merebut kemerdekaan Indonesia dari penjajahan Belanda dan Jepang.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: indonesia.travel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah