Jelang Muskot KONI Cilegon, Tiga Kandidat Caketum Mencuat

- 19 Desember 2020, 20:01 WIB
Suasana rapat panitia Muskot KONI Cilegon yang digelar di sekretariat KONI Cilegon, Asa Sport Center, Sabtu, 19 Desember 2020.
Suasana rapat panitia Muskot KONI Cilegon yang digelar di sekretariat KONI Cilegon, Asa Sport Center, Sabtu, 19 Desember 2020. /Himawan Sutanto/

KABAR BANTEN- Menjelang Musyawarah Kota (Muskot) Komite Olah raga Nasional Indonesia atau KONI Cilegon tiga kandidat calon Ketua Umum (Caketum) mencuat.

Informasi yang berhasil dihimpun, Caketum KONI Cilegon tersebut adalah Abdul Salam yang menjabat sebagai Sekretaris Askot PSSI Cilegon, Daih Dharmawan Ketua Pengcab Bola Tangan dan Amal Irfanudin mantan Ketua Persatuan Kempo Indonesia (Perkemi) Kota Cilegon.

Ketua Panitia Pelaksana Muskot KONI Cilegon Heni Anita Susila ketika dikonfirmasi mengatakan, adalah hal yang wajar sejumlah nama tersebut bermunculan.

Baca Juga : Tetap Berinovasi di Tengah Pandemi, Pemprov Banten Diganjar Penghargaan dari Kemendagri

Namun, kata dia, pihaknya menyiapkan tim penjaringan sebagai salah satu untuk menuju tahapan dalam pemilihan.

"Kalau untuk nama-nama tersebut yang beredar, sah-sah saja dan wajar. Namun untuk mekanisme pendaftaran sebagai Caketum ada syarat dan mekanisme yang diatur sesuai dengan pedoman tekhnis, " katanya, Sabtu 19 Desember 2020.

Baca Juga : Pandeglang Raih Penghargaan Kabupaten Sangat Inovatif, Irna : Hasil Kerja Keras Bersama

Dia mengatakan, salah satu syarat maju sebagai Caketum adalah dukungan berasal dari anggota KONI Kota Cilegon yang menjadi peserta utusan Musorkot dengan melampirkan pernyataan dukungan resmi.

"Jumlah dukungan itu sekitar 20 persen dari jumlah Pengcab. Kemudian sudah menjadi pengurus KONI selama 1 tahun. Kalau syarat lainnya adalah normatif dan standar sesuai dengan AD/ART. Seperti formulir, surat sehat jasmani dan rohani. Muskot KONI Cilegon akan kami gelar pada Selasa 22 Desember 2020 mendatang," tuturnya. ***

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah