Tiga Ganda Putra Pelapis Marcus-Kevin Diuji di Swiss Open, Peluang Raih Gelar Pertama

- 7 Februari 2021, 07:20 WIB
Tiga ganda putra Indonesia pelapis Marcus-Kevin bersama Ketua Umum PB PBSI Agung Firman Sampurna.
Tiga ganda putra Indonesia pelapis Marcus-Kevin bersama Ketua Umum PB PBSI Agung Firman Sampurna. /Twitter@INABadminton

KABAR BANTEN – PBSI mengirimkan tiga pasangan muda ganda putra Indonesia di tur Eropa yakni di Swiss Open dan German Open pada Maret 2021.

Tiga ganda putra Indonesia yang turun di Swiss Open dan German Open tersebut yakni Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin (Leo-Daniel), Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, dan Muhammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana.

Ketiga ganda putra Indonesia yang diterjunkan di Swiss Open dan German Open tersebut dipersiapkan sebagai pelapis seniornya yakni pasangan Marcus Fernaldi Gideon (Marcus-Kevin), Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan (Hendra-Ahsan) dan Fajar Alfian-Mohammad Rian Ardianto.

Dalam daftar yang dirilis PBSI, tiga pelapis Marcus-Kevin tersebut akan turun di turnamen bulu tangkis Swiss Open pada 2-7 Maret 2021 tersebut.

Baca Juga : Tiga Juara Dunia Yunior Bulu Tangkis Indonesia Bidik Gelar di Tur Eropa, Bagaimana Peluangnya?

Sedangkan tiga ganda seniornya yakni Marcus-Kevin, Hendra-Ahsan dan Fajar-Rian baru akan turun pada German Open pada 9-14 Maret 2021.

Di Swiss Open, peluang ketiga ganda putra pelapis Marcus-Kevin tersebut meraih gelar terbuka mengingat skuat dari negara lain seperti Hongkong dan Jepang juga absen.

Ketiga ganda putra memiliki peluang yang sama untuk meraih gelar pertama di tahun 2021 untuk Indonesia mengingat tur Asia Januari di Thailand, ganda putra belum meraih gelar.

Baca Juga : Tak Ada Marcus-Kevin, Muncul Bintang Baru ‘The Babies’ Leo-Daniel di Thailand Open 2021

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x