Perserang Rombak Manajemen, Nama Ratu Tisha Kembali Mencuat

- 9 Maret 2021, 12:34 WIB
Penggawa Perserang saat melakoni laga di Liga 2 Indonesia beberapa waktu lalu. Memasuki Liga 2 musim 2021, klub berjuluk Laskar Singandaru ini melakukan perombakan manajemen.
Penggawa Perserang saat melakoni laga di Liga 2 Indonesia beberapa waktu lalu. Memasuki Liga 2 musim 2021, klub berjuluk Laskar Singandaru ini melakukan perombakan manajemen. /Kabar Banten

KABAR BANTEN - Kontestan Liga 2 Indonesia asal Kabupaten Serang, Perserang menyiapkan kejutan menjelang perhelatan musim 2021 ini. Alasannya, memasuki musim baru, klub berjuluk Laskar Singandaru justru melakukan perombakan manajemen.

Diketahui, Perserang berada di naungan PT Pilar Perserang Singandaru, di bawah pimpinan Pilar Saga Ichsan sebagai Komisaris Utama dan Direktur.

Hanya saja saat ini ia tidak bisa memegang tampuk kepemimpinan PT Pilar Perserang Singandaru, karena Pilar Saga Ichsan harus fokus menjalankan tugasnya sebagai Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, yang dalam waktu dekat akan dilakukan pelantikan. 

Baca Juga: Menanti Turnamen Pramusim 2021, Perserang Minta Kejelasan dari PSSI dan PT LIB

Oleh karena itu, pihak Perserang bergerak cepat untuk melakukan perombakan manajemen, agar dapat mengarungi Liga 2 musim 2021 dengan baik. Bahkan, manajemen baru tersebut sudah memiliki rencana untuk menggelar turnamen pramusim, setelah klub Liga 2 tidak dilibatkan pada Piala Menpora 2021.

Hal itu diungkapkan Manajer Perserang, Babay Karnawi. Ia mengatakan PT Pilar Perserang Singandaru akan dinakhodai orang baru yang akan mengelola manajemen baru.

Tetapi, pria yang akrab disapa Jibay tersebut enggan menyebut sosok baru yang akan memimpin PT Pilar Perserang Singandaru. Ia hanya memberi kisi-kisi berupa sosok yang akan memimpin PT Pilar Perserang Singandaru merupakan orang Serang yang paham sepak bola.

Baca Juga: Meski Akui Alami Kerugian, Perserang Tetap Lunasi Gaji Tim

“Tidak etis kalau saya sebut sekarang, karena prosesnya masih berjalan. Yang pasti nanti akan kami launching manajemen baru ini,” kata Babay Karnawi.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x