PSM vs Persija : Motta Dikartu Merah, Marco Simic dan Andritany Ribut di Luar Lapangan Ada Apa?

- 16 April 2021, 00:42 WIB
Marco Simic dan Andritany Ardhiyasa bersitegang
Marco Simic dan Andritany Ardhiyasa bersitegang /Tangkap layar Youtube

KABAR BANTEN - Hasil Semifinal Leg Pertama Piala Menpora 2021 PSM vs Persija berakhir imbang 0-0, berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Kamis malam, 15 April 2021.

Dalam duel PSM vs Persija itu, beberapa drama terjadi. Mulai dari Marco Motta yang diganjar kartu merah, hingga Marco Simic dan Andritany Ardhiyasa yang ribut di pinggir lapangan.

Duel PSM vs Persija di menit akhir menjadi tak seimbang dari jumlah pemain, setelah Marco Motta diganjar kartu merah pada menit ke-83 dan membuat membuat harus bermain dengan 10 pemain sejak itu.

 Baca Juga: Semi Final Piala Menpora 2021, PSM Makassar vs Persija Jakarta Banjir Kartu, Laga Berakhir Imbang

Setelah kejadian tersebut, keributan juga terjadi di bangku pemain Persija yang melibatkan Marco Simic dan Andritany Ardhiyasa.

 Baca Juga: Semi Final Piala Menpora 2021, Persija vs PSM dan Persib vs PSS, Berikut Regulasi dan Jadwal Lengkapnya

Keributan keduanya di luar lapangan, ramai beredar di youtube tanpa tahu apa penyebabnya. Namun dari video yang beredar, nampak Adritany yang menghampiri Marco Simic bersitegang dan beradu mulut.

 Baca Juga: Kalahkan Barito Putera, Persija Jakarta Bertemu PSM Makassar di Babak Semi Final Piala Menpora 2021, Dejavu?

Seseorang dari tim official mencoba melerainya, hingga Andritany Ardhiyasa kembali masuk lapangan. Namun, keributan keduanya menuai perhatian pemain lainnya yang berada di dalam lapangan.

 Baca Juga: Kalahkan Barito Putera, Persija Jakarta Bertemu PSM Makassar di Babak Semi Final Piala Menpora 2021, Dejavu?

Pertandingan PSM vs Persija itu memang berjalan sengit. Pada sepuluh menit pertama, wasit sudah mengeluarkan lima kartu kunin, yang tiga di antaranya diberikan kepada pemain PSM, Sutanto Tan, Erwin Gutawa, dan Zulkifli Syukur.

Sementara, dua lainnya, diterima pemain Persija, Yann Motta dan Marc Klok. Di menit-menit akhir, pelanggaran masih terus terjadi. Pada menit ke-87, Rasyid Bakri juga mendapat kartu kuning.

 Baca Juga: Singkirkan Barito Putra, Persija Jakarta Lolos ke Babak Semi Final Piala Menpora 2021

Meski unggul jumlah pemain, PSM tidak mampu mencetak gol ke gawang Persija Jakarta. Kedudukan pun tetap 0-0 hingga pertandingan berakhir.

Dengan hasil imbang tersebut, nasib kedua tim akan ditentukan pada Semifinal Leg Kedua Piala Menpora 2021 antara PSM dan Persija akan digelar di Stadion Manahan, Solo, Minggu 18 April 2021.***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: YouTube


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x