Menatap Olimpiade Tokyo 2020: Greysia-Apriyani di Tengah Hegemoni Pasangan Jepang, Cina dan Korea

- 4 Mei 2021, 20:41 WIB
Pemain ganda putri Greysia-Apriyani lolos ke final Thailand Open 2021. Pemain bulu tangkis Indonesia kembali akan bertarung di ajang BWF Super Series 1000 yakni Toyota Thailand Open 2021, 19-24 Januari 2021.
Pemain ganda putri Greysia-Apriyani lolos ke final Thailand Open 2021. Pemain bulu tangkis Indonesia kembali akan bertarung di ajang BWF Super Series 1000 yakni Toyota Thailand Open 2021, 19-24 Januari 2021. /Instagram@bwf_official

Sedangkan satu slot lagi akan menjadi perebutan tiga ganda putri, yakni dari Bulgaria yang baru saja menjuarai Kejuaraan Bulu Tangkis Eropa 2021 Gabriela Stoeva-Stefani Stoeva, ganda putri Thailand Jongkolphan Kititharakul- Rawinda Prajongjai dan ganda Malaysia Chow Mei Kuan-Lee Meng Yean.

Dengan menyisakan dua turnamen yakni Malaysia Open dan Singaopre Open 2021, ketiganya akan bersaing ketat untuk memperebutkan satu slot sisa tiket Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: PBSI Kirim Tim Olimpiade Tokyo ke Malaysia Open 2021, Jorji dan Hafiz-Gloria Turut Diboyong

BWF memprediksi sementara ini,  ganda putri Thailand Jongkolphan Kititharakul- Rawinda Prajongjai memiliki peluang lebih besar lolos ke kualifikasi Olimpiade Tokyo 2020, disusul pasangan ganda putri Bulgaria dan Malaysia.

“Pasangan yang tangguh, Thailand telah melakukannya dengan baik musim ini, dengan finis semifinal di Final Tur Dunia HSBC BWF, YONEX Swiss Open, dan memenangkan Orleans Masters,” demikian tulis BWF.

Baca Juga: Owi-Butet Bongkar Rahasia, Bekal Bagi Praveen-Melati Hadapi Olimpiade Tokyo 2020

Sedangkan pasangan Bulgaria, Stoevani bersaudara dalam beberapa bulan terakhir mereka telah menunjukkan beberapa hasil yang mengesankan-runner-up di Barcelona Spain Masters 2020, semifinalis di Denmark Open 2020, runner-up di Swiss Open dan Orleans Masters, dan akhirnya, gelar di Kejuaraan Eropa 2021.

“Kemenangan atas Sara Thygesen-Maiken Freurgaard di semifinal dan Chloe Birch-Lauren Smith di final akan membuat kepercayaan diri mereka menjadi lebih baik,” tulis BWF.***

 

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: BWF Badminton


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x