Robert Lewandowski Redupkan Rivalitas Abadi Messi Versus Cristiano Ronaldo di Ballon d'Or

- 29 Mei 2021, 22:41 WIB
Robert Lewandowski Dikabarkan Bakal Hengkang Dari Bayern Munchen dan Berlabuh Ke Liga Inggris Musim Depan.
Robert Lewandowski Dikabarkan Bakal Hengkang Dari Bayern Munchen dan Berlabuh Ke Liga Inggris Musim Depan. /REUTERS/Matthias Balk

KABAR BANTEN- Usai absen selama setahun akibat pandemi Covid-19, ajang penghargaan terhadap pesepak bola terbaik sejagat Eropa atau Ballon d'Or rencananya akan kembali bergulir.

Pada gelaran Ballon d'Or 2021, ada sejumlah pemain yang dijagokan untuk menyabet salah satu penghargaan paling bergengsi itu.

Sudah dua musim striker Bayern Muenchen, Robert Lewandowski, menjadi pemain yang paling bersinar.

Baca Juga: Nominasi Peraih Ballon d'Or 2021, Robert Lewandowski Ungguli Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo

Selain berhasil mengantarkan Muenchen meraih tiga gelar sekaligus, Robert Lewandowski mampu tampil begitu impresif, dengan torehan 55 gol dari 47 laga.

Mengalahkan prestasi individu megabintang sepakbola Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo dalam tiga musim ke belakang.

Sebelumnya, dilansir Kabar-Banten.com dari Opta Paulo, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo sudah tak menjadi favorit pilhan UEFA semenjak Toni Kroos secara mengejutkan terpilih jadi peraih Ballon d'Or 2019.

Baca Juga: Gagal Reuni dengan Zinedine Zidane, Cristiano Ronaldo Digoda Jose Mourinho Gabung AS Roma

Ditambah lagi dengan penghargaan pesepakbola terbaik 2020 versi FIFA yang disabet oleh Robert Lewandowski. 

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x