Mengejutkan! Shin Tae-yong Pulangkan Satu Pemain Jelang Laga Kualifikasi, Begini Sikap PSSI

- 2 Juni 2021, 18:23 WIB
Pelatih Timnas Shin Tae-yong saat meminpin latihan Timnas U-23 jelang laga uji coba.
Pelatih Timnas Shin Tae-yong saat meminpin latihan Timnas U-23 jelang laga uji coba. /PSSI

KABAR BANTEN - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bertindak tegas dalam melatih anak asuhnya, termasuk skuad Garuda.

Hal tersebut dibuktikannya dengan memulangkan salah satu penggawa Timnas Indonesia, yang sedang menjalani persiapan laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Dubai.

Pemain yang dipulangkan tersebut yakni Nurhidayat Haji Haris yang bermain di posisi belakang.

Baca Juga: Thailand Ujian Resmi Pertama Shin Tae-yong, Adu Taktik Alumni Piala Dunia 2018, Mampukah Timnas Pecah Telor?

Diketahui, tindakan yang diambil Shin Tae-yong untuk memulangkan Nurhidayat, karena dianggap melakukan tindakan indisipliner.

Menanggapi hal tersebut, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi mengatakan tindakan Shin Tae-yong memulangkan Nurhidayat karena telah melakukan tindakan indisipliner.

Selain itu, tambah Yunus Nusi, Shin Tae-yong juga sudah tidak berkenan, karena sikap pemain tersebut.

"Untuk itu, Shin Tae-yong juga langsung memulangkan Nurhidayat ke Indonesia pada hari Selasa (1/6)," kata Yunus Nusi, seperti dilansir dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Indonesia Hadapi Oman dengan Kekuatan Baru, Setelah Kalah dari Afghanistan 2-3, Shin Tae-yong Benahi Ini

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x