Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Vietnam, Begini Persiapan Kedua Tim

- 6 Juni 2021, 14:29 WIB
Evan Dimas Cs merayakan gol kedua ke gawang Thailand.
Evan Dimas Cs merayakan gol kedua ke gawang Thailand. /pssi.org

KABAR BANTEN - Setelah meraih poin dengan menahan imbang Thailand 2-2, Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia.

Pertandingan Timnas Indonesia vs Vietnam kembali digelar di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin 7 Juni 2021 pukul 23.45 WIB.

Bagi Vietnam, laga melawan Timnas Indonesia nanti akan menentukan langkah mereka selanjutnya.

Baca Juga: Media Vietnam Bongkar 3 Kelemahan Timnas Indonesia, Salah Satunya Asnawi Mangkualam

Kedua tim baik Vietnam maupun Timnas Indonesia, sudah mempersiapkan diri masing-masing untuk menghadapi pertandingan yang akan disiarkan di SCTV dan Mola TV tersebut.

Saat ini, Vietnam masih memimpin Grup G dengan 11 poin setelah 5 pertandingan dimainkan. 

Pelatih Park Hang-seo mengurangi volume latihan, untuk mengurangi tekanan pada timnya. 

Oleh karena itu, sesi latihan berlangsung dalam suasana yang menyenangkan dengan banyak tawa.

Striker muda Vietnam, Nguyen Tien Linh mengatakan, saat ini tim sedang membidik bagian taktis terakhir, menyempurnakan bagian ofensif dan defensif untuk menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Juga: Timnas Indonesia Dimata-matai, Shin Tae-yong tak Ciut, Siap Bikin Kejutan Lawan Vietnam

“Ini akan menjadi pertandingan yang sulit. Semoga tim menunjukkan kekuatan dalam menyerang dan yakin dalam bertahan untuk mendapatkan hasil yang baik melawan Indonesia," kata Tien Linh dikutip KabarBanten.com dari vff.org.vn.

Sementara itu, Timnas Indonesia juga telah menjalani latihan di lapangan milik UAE FA, Dubai, Uni Emirat Arab, sejak Sabtu, 5 Juni 2021.

Pelatih Shin Tae-yong masih menerapkan latihan satu hari sekali pada malam hari waktu setempat.

Baca Juga: Vietnam Waspadai Wajah Baru Timnas Indonesia, Shin Tae-yong ke Park Hang-seo : Di Atas Lapangan Kita Rival

“Kemarin dan hari ini saya hanya terapkan satu kali latihan. Itu karena pemain sudah sangat bekerja keras saat melawan Thailand," katanya dikutip KabarBanten.com dari pssi.org.

"Saya katakan lagi, ini turnamen, jadi harus mengumpulkan energi, otomatis porsi latihan turun dan sedikit," katanya.

Baca Juga: Prediksi Peringkat FIFA, Timnas Indonesia Naik, Thailand dan Malaysia Turun

Untuk pemain yang kemarin masuk di tim inti melawan Thailand, porsinya agak diturunkan.

Sedangkan pemain yang tidak main, tetap latihan agar tetap bisa mengimbangi, kemampuan serta stamina teman-temannya yang lain. ***

Editor: Yadi Jayasantika

Sumber: pssi.org vff.org.vn


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah