Jelang Drawing Piala Thomas 2020, Minions Berpeluang Bertemu Lagi Lee Yang-Wang Chi Lin

- 13 Agustus 2021, 13:11 WIB
Ganda putra Indonesia Marcus-Kevin berpeluang bertemu lagi ganda putra Taiwan Lee Yang-Wang Chi Lin di Piala Thomas 2020.
Ganda putra Indonesia Marcus-Kevin berpeluang bertemu lagi ganda putra Taiwan Lee Yang-Wang Chi Lin di Piala Thomas 2020. /Tangkapan layar Youtube Badminton Indonesia

KABAR BANTEN – Drawing Piala Thomas 2020 rencananya akan digelar BWF pada 25 Agustus 2021 mendatang.

Berstatus sebagai unggulan pertama Piala Thomas 2020, Indonesia berpeluang bertemu dengan Cina Taipe atau Taiwan.

Dengan demikian, ada peluang Minions bertemu lagi dengan ganda putra Taiwan yang juga juara Olimpiade Tokyo 2020 pada Piala Thomas 2020.

Baca Juga: Korea Open 2021 Batal, PBSI Bidik Piala Thomas dan UberBaca Juga: Korea Open 2021 Batal, PBSI Bidik Piala Thomas dan Uber

Diketahui, pada Olimpiade Tokyo 2020, dua ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamulja dan Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan takluk atas ganda Taiwan Lee Yang-Wang Chi Lin.

Minions takluk di babak penyisihan grup A sementara The Daddies dikalahkan pada saat babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020.

Ganda putra Taiwan Lee Yang-wang Chi Lin merajai gelar selama 2021 ini. Sebelum juara Olimpiade 2020, Lee Yang-Wang Chi Lin menyabut gelar Yonex dan Thailand Open 2021 serta BWF World Tour Finals 2020.

Baca Juga: Mengenal Asal-usul Nama The Minions, dari Komentator BWF sampai ke Majalah Time di Olimpiade Tokyo 2020

Diketahui, Piala Thomas 2020 sedianya digelar tahun lalu namun karena pandemi Covid-19 diundur menjadi 2021.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen

Sumber: badmintonindonesia.org


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x