Bendera Merah Putih tak Berkibar Saat Pengalungan Medali Tim Thomas Indonesia, Gegara Ini Penyebabnya

- 18 Oktober 2021, 05:22 WIB
Prosesi pengalungan medali Tim Thomas Indonesia yang tanpa pengibaran bendera Merah Putih.
Prosesi pengalungan medali Tim Thomas Indonesia yang tanpa pengibaran bendera Merah Putih. /Tangkap layar Instagram.com/badminton.ina

KABAR BANTEN- Tim Thomas Indonesia memastikan juara bulu tangkis beregu putra pada kejuaraan Piala Thomas 2020, di Aarhus Denmark, Minggu 17 Oktober 2021.

Kepastian gelar juara Piala Thomas 2020, setelah pada partai final Tim Thomas Indonesia menumbangkan raksasa bulu tangkis Tiongkok dengan skor 3-0.

Pantauan kabar-banten.com dari siaran langsung TVRI, Tim Thomas Indonesia antusias dalam proses pengalungan medali.

Baca Juga: Juara Piala Thomas 2020, Indonesia Akhiri Penantian Gelar Selama 19 Tahun

Sejumlah peserta mulai dari semifinalis seperti Denmark, Jepang dan finalis Piala Thomas 2020,Tiongkok secara bergantian mendapat pengalungan medali.

Ketiga negara tersebut, selain mendapatkan medali dan di shoot melalui kamera TV, juga tampak bendera kebangsaan masing-masing.

Tapi pada sang Juara Piala Thomas 2020, Indonesia, tidak tampak bendera merah putih.Yang tampak adalah bendera PBSI.

Baca Juga: Detik-detik Indonesia Juara Piala Thomas 2020: Dipaksa Li Shifeng Rubber Set, Jonatan Christie Mampu Bangkit

Informasi yang berhasil dihimpun, Badan Antidoping Dunia atau WADA memberikan sanksi kepada Indonesia terkait tidak patuhnya Indonesia dalam prosedur antidoping.

Halaman:

Editor: Maksuni Husen


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x