Keluarkan Jurus Tengil, Marcus-Kevin Bungkam Pasangan Denmark, Lolos ke Babak Semi Final Hylo Open 2021

- 6 November 2021, 01:51 WIB
Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamulyo melangkah ke babak semi final turnamen bulu tangkis Hylo Open 2021, yang berlangsung di Jerman.
Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamulyo melangkah ke babak semi final turnamen bulu tangkis Hylo Open 2021, yang berlangsung di Jerman. /Tangkapan layar instagram/@marcusfernaldig./

KABAR BANTEN – Pasangan ganda putra bulu tangkis Idonesia Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo (Marcus-Kevin) lolos ke babak semi final Hylo Open 2021.

Keberhasilan Marcus-Kevin lolos ke babak semi final Hylo Open 2021 setelah mengalahkan pasangan Denmark, Daniel Lundgaard-Mathias Thyrri.

Menghadapi ganda putra Denmark di babak perempat final Hylo Open 2021, Jumat 5 November 2021 malam, Marcus-Kevin tampil dominan dengan diwarnai jurus tengil Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Baca Juga: Fadia-Ribka Comeback Luar Biasa, Dua Kali Pecundangi Wakil Thailand, Ini Lawan di Semifinal Hylo Open 2021

Jalannya pertandingan, di awal game pertama, Marcus-Kevin langsung memimpin 2-0. Namun, ganda putra Denmark berhasil menyamakan skor menjadi 2-2.

Setelah skor sama, Marcus-Kevin perlahan kembali memimpin perolehan angka meninggalkan ganda putra Denmark, hingga unggul 11-7 pada interval pertama game pertama.

Memasuki interval kedua game pertama, keunggulan Marcus-Kevin mulai dikejar pasangan Denmark, Daniel Lundgaard-Mathias Thyrri, hingga skor 12-10.

Tak mau terkejar, Marcus-Kevin tampil menekan dan terus melancarkan serangan hingga menutup game pertama dengan kemenangan 21-14.

Baca Juga: Xavi Hernandez Resmi Dilepas Al Sadd Qatar, Kembali ke Camp Nou, Jadi Pelatih Baru Barcelona

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah