BWF Rilis Daftar Komisi Atlet Periode 2021-2025, Ada Greysia Polii dari Indonesia

- 1 Februari 2022, 08:07 WIB
Greysia Polii atlet asal Indonesia yang masuk daftar komisi atlet bulu tangkis yang dirilis BWF.
Greysia Polii atlet asal Indonesia yang masuk daftar komisi atlet bulu tangkis yang dirilis BWF. /Tangkap layar pbdjarum


KABAR BANTEN - Badminton World Federation atau BWF telah merilis daftar resmi komisi atlet bulu tangkis periode 2021-2025.

Dalam daftar tersebut terdapat 6 atlet terpilih untuk menjadi wakil para pemain sebagai penghubung resmi dengan BWF.

Atlet yang di rilis BWF adalah Iris Wang (Amerika Serikat), Robin Tabeling (Belanda), Greysia Polii (Indonesia), Kim So-yeong (Korea Selatan), Pusarla V. Sindhu (India), dan Zheng Si Wei (China).

Baca Juga: Ramalan Asmara Shio Kelinci di Tahun Imlek 2022: Teman Lama Akan Jadi Pasanganmu

Dilansir kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman pbdjarum.org, bahwa pemilihan Komisi atlet BWF telah dilaksanakan pada 17 Desember 2021 lalu, atau saat gelaran Kejuaraan Dunia bulu tangkis 2021 berlangsung di Huelva, Spanyol, pada 12-19 Desember.

Greysia Polii menjadi atlet dengan jumlah perolehan suara kedua terbanyak, yakni 126.

Posisi pertama diraih oleh wakil Amerika Serikat, Iris Wang, dengan perolehan 136 suara.

Baca Juga: Wisata Banten Air Panas Batu Kuwung di Kabupaten Serang, Cocok buat Refreshing Liburan Akhir Pekan Keluarga

Berikut profil singkat Greysia Polii yang merupakan salah satu Anggota Komisi Atlet Periode 2021-2025:

Greysia Polii saat ini merupakan pemain dengan peringkat 6 dunia. Ia merupakan peraih medali emas ganda putri di Olimpiade Tokyo 2020 dengan pasangannya, Apriyani Rahayu.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x