Chelsea Raih Gelar Piala Dunia Antarklub Pertama Kali, Berikut Klub Sepak Bola Peraih Gelar Terbanyak

- 13 Februari 2022, 10:52 WIB
Klub asal Liga Inggris Chelsea saat merayakan gelar Piala Dunia antarklub FIFA yang berhasil diraih usai mengalahkan Palmeiras 2-1 Sabtu 12 Februari 2022.
Klub asal Liga Inggris Chelsea saat merayakan gelar Piala Dunia antarklub FIFA yang berhasil diraih usai mengalahkan Palmeiras 2-1 Sabtu 12 Februari 2022. /Instagram @chelseafc

Kejuaran Piala Dunia antarklub mempertemukan para pemenang kejuaraan utama antar klub sepak bola dari setiap benua.

Setidaknya ada tujuh klub sepak bola yang ikut bertanding dalam Piala Dunia antarklub.

Yakni perwakilan CONMEBOL dari Amerika Selatan, UEFA dari Eropa yang mulai bermain di semifinal.

Sementara perwakilan CAF dari Afrika, AFC dari Asia, Concacaf dari Amerika Utara, Amerika Tengah dan Karibia, serta OFC dari Oseania bertanding untuk dapat jatah semifinal.

Sejak dibuka pada tahun 2000, piala dunia antarklub telah dimenangkan oleh sebelas klub berbeda.

Corinthians menjadi klub edisi pertama yang meraih gelar Piala Dunia antarklub saat berhadapan dengan klub asal Brazil lainnya Vasco da Gama.

Klub pertama yang meraih trofi Piala Dunia antarklub terbanyak adalah Real Madrid dengan empat trofi.

Klub asal Spanyol Real Madrid pun menjadi klub tersukses dalam gelaran Piala Dunia antarklub.

Baca Juga: 6 Arti Bulu Mata Jatuh di Muka Menurut Primbon Jawa, Apakah Benar Pertanda Ada yang Rindu?

Klub kedua adalah Barcelona. Klub asal Spanyol tersebut telah memenangkan tiga gelar selama mengikuti gelaran Piala Dunia antarklub.

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah