Lagi, Pelatih Indonesia Pulang Kampung, Setelah Tangani Ganda Campuran Malaysia, Ini Sederet Prestasinya

- 30 April 2022, 18:07 WIB
Paulus Firman pelatih Malaysia asal Indonesia yang tidak memperpanjang kontraknya lagi bersama Badminton Asosiasi Malaysia (BAM).
Paulus Firman pelatih Malaysia asal Indonesia yang tidak memperpanjang kontraknya lagi bersama Badminton Asosiasi Malaysia (BAM). /Tangkapan layar instagram @paulusfirman69

KABAR BANTEN - Setelah Flandy Lempele, kini pelatih asal Indonesia yang pernah menangani sektor ganda putra dan campuran Malaysia, Paulus Firman, bakal balik lagi ke Indonesia.

Adalah Paulus Firman, setelah lama melatih ganda campuran Malaysia, kini dirinya ingin pulang kampung ke Indonesia.

Paulus Firman adalah orang kedua setelah Flandy Limpele yang memutuskan tidak memperpanjang kontrak dengan federasi Bulutangkis Malaysia.

Dikutip Kabar Banten dari akun instagram @ba_malaysia, Paulus Firman resmi untuk tidak melatih lagi di BAM mulai 1 Mei 2022.

Keputusan ini diambil oleh Coach Paulus, dan ia memilih untuk tidak memperpanjang kontrak serta ingin kembali ke Indonesia.

"Setelah mempertimbangkan dengan cermat, saya telah memutuskan untuk tidak menerima perpanjangan kontrak,” kata Paulus Firman.

Ia menuturkan, alasan dirinya tidak memperpanjuang kontrak dengan BAM adalah untuk lebih dekat dengan keluarga.

“Bagi saya, keluarga harus menjadi hal yang paling penting. Ini hanya tentang istirahat dari olahraga dan menghabiskan lebih banyak waktu bersama orang tua, keluarga, dan anak-anak saya."

Pengurus BAM, Rexy Mainaky mengatakan, dirinya mengucapkan terima kasih kepada Paulus Firman yang sudah melatih para pemain bulutangkis Malaysia. Karena sudah banyak kemajuan.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: instagram @ba_malaysia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x