Pengamat Bulutangkis Bung Daryadi Bicara Tentang Perseteruan Kevin Sanjaya dan Herry IP, Ini Yang Dikatakannya

- 28 September 2022, 19:44 WIB
Bung Daryadi, pengamat bulutangkis berbicara tentang isu perselisihan antara Kevin Sanjaya dan Herry IP.
Bung Daryadi, pengamat bulutangkis berbicara tentang isu perselisihan antara Kevin Sanjaya dan Herry IP. /Tangkapan layar /Instagram @bungdaryadi

Atas kasus ini, dirinya melihat ada 3 opsi yang mungkin terjadi. Dimana opsi tersebut bisa dipilih untuk mencairkan suasana.

1. PBSI harus mampu memediasi Kevin Sanjaya dan Herry IP agar bisa jalan bersama lagi.

2. Herry IP tergusur dari posisinya. Namun ini bukan tanpa risiko karena korbannya bisa jadi pasangan lain yang kebetulan nyaman dilatih Herry IP.

3. Kevin Sanjaya alih profesi jadi pemain profesional alias angkat kaki dari Cipayung.

Baca Juga: Pengamat Bulutangkis Daryadi Nilai Indonesia Lambat Regenerasi di Tunggal Putra, Ini yang Dikatakannya

Yang paling bijak tentu opsi pertama dimana terjadi win win solution. Saling instrospeksi diri dan membuka hati.

Namun, kalau opsi pertama gagal maka yg rasional adalah opsi ketiga. Kevin Sanjaya tak mungkin sendiri karena bukan pemain tunggal, artinya harus sepaket dengan Marcus Gideon.

Ganti pasangan terlalu riskan. Selain perlu waktu menjalin chemistry dengan pasangan baru, peringkat pun bisa anjlok yang berakibat kontrak apparel berantakan.

Dengan kontrak apparel miliaran rupiah rasanya tak perlu khawatir karir Minnions akan terhenti. Minnions bisa cari pelatih yang ideal.

Dengan latar belakang Kevin Sanjaya dari PB Djarum dan Marcus Gideon dari PB Jaya Raya, tentu mereka tak tinggal diam. Apalagi mereka masih punya misi meraih emas di Olimpiade Prancis 2024.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: Instagram @bungdaryadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x