Tambah Jumlah Hibah KONI Kota Serang 2021, Pengcabor Dukung Langkah Syafrudin

- 24 Oktober 2020, 17:24 WIB
dana_hibah_
dana_hibah_ /

KABAR BANTEN - Pengurus cabang olah raga (Pengcabor) di bawah naungan Komite Olah Raga Nasional Indonesia (KONI) Kota Serang mendukung langkah yang akan dilakukan Wali Kota Serang Syafrudin untuk menambah jumlah hibah KONI Kota Serang 2021.

Hal tersebut terungkap dalam rapat bersama di Sekretariat KONI Kota Serang, di Areal Stadion Maulana Yusuf Ciceri, Kota Serang, Kamis 22 Oktober 2020.

Hal itu menanggapi pertemuan atau audiensi oleh KONI Kota Serang dengan orang nomor 1 di Kota Madani itu, yang dijanjikan akan mendapat tambahan dana hibah 2021 nanti.

Diketahui, seluruh peserta yang hadir dalam rapat kemarin, menandatangani surat dukungan dan distempel basah, agar memiliki legalitas yang kuat.

Ketua Umum Pengurus Cabang Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Pengcab Percasi) Kota Serang, Juhaeni sepakat dengan niat Wali Kota Serang.

"Kami memang butuh dana yang tidak sedikit di 2021 nanti. Selain pembinaan, kan ada Pekan Olah Raga Kota (Porkot) IV Serang dan Pemusatan Latihan Kota (Pelatkot) menuju Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) VI 2022. Untuk tahun 2020, KONI Kota Serang hanya dapat Rp 2,5 miliar," tuturnya.

Baca Juga : KONI Kota Serang Minta Hibah Rp 9 Miliar, Ini Alasannya

Juhaeni memprediksi, KONI Kota Serang membutuhkan uang kurang lebih sekitar Rp 9 miliar.

"Semoga saja bisa terealisasi demi menjaga prestasi olah raga Kota Serang, yang sekarang jadi rujukan pembinaan kabupaten/kota lain di Banten, bahkan luar daerah," ucapnya.

Hal senada disampaikan Sekretaris Umum Pengcab Federasi Olah Raga Petanque Indonesia (FOPI) Kota Serang Wahyu Gunawan.

"Mustahil atlet kami bisa berprestasi maksimal tanpa sokongan anggaran dari Pemerintah Kota (Pemkot) Serang yang memadai. Kebutuhannya banyak," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum Pengcab Federasi Olah Raga Karate-Do Indonesia (FORKI) Kota Serang Joe Manaloe mendukung adanya penambahan anggaran hibah untuk KONI Kota Serang 2021.

Sebelumnya pada pertemuan dengan KONI Kota Serang, Wali Kota Serang Syafrudin akan mencoba berkoordinasi dengan DPRD Serang, terkait dana untuk KONI pada 2021. Menurut dia, kebutuhan dana memungkinkan disetujui sekitar Rp 5 miliar.

"Mintanya kan Rp 9 miliar, mungkin di sekitar uang Rp 5 miliar. Insyaallah akan kami perjuangkan. Bergantung bagaimana eksekutif dan legislatif ya, kesepakatan bersama," katanya.***

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x