Hari ini Aksi 119 Solidaritas Muslim Rohingya‎

- 11 September 2017, 09:40 WIB
IMG-20170911-WA0000
IMG-20170911-WA0000

PANDEGLANG, (KB).- Ribuan massa Ormas Islam se Kabupaten Pandeglang, Senin (11/9/2017) hari ini akan membanjiri pusat kota Santri. Para penjaga kedamaian, dan pembela muslim akan menggelar doa bersama dan penggalangan dana di Kota Badak, Pandeglang. Belasan Ormas Islam yang tergabung dalam Forum Solidaritas Muslim Pandeglang (FSMP), akan memusatkan doa bersama di Masjid Agung‎ dan orasi  di Alun-alun Pandeglang. Aksi akan dihadiri Ketua MUI Pandeglang, KH. Hamdi Ma'ani, dan para pimpinan pondok pesantren, ulama, kiai dan ustadz. Para pimpinan Ormas Islam dan OKP serta pemuda akan berjalan sambil mengucapkan kalimat Allahu Akbar menelusuri jalur protokol Pandeglang, Jalan A. Yani dan kembali ke Alun_Alun. Sekjen FSMP, M. Ilma Fatwa mengatakan, aksi ini murni panggilan hari, untuk berdoa keselamatan muslim Rohingya. Pihaknya mengajak kepada para peserta aksi, tamu dan saudara-saudara muslim di Pandeglang untuk tetap menjaga aksi ini agar tetap damai. "Ini aksi II9, dan angka-angka aksi ini ganjil. Maka jagalah kedamaian, karena kita berkumpul di sini semata berdoa untuk muslim Rohingya. Kita akan orasi menyerukan kecaman atas aksi kekerasan yang telah menimpa korbannya saudara muslim di Rohingya. Rencananya, bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita akan hadir dalan aksi doa massal dan penggalangan dana," ujarnya. (endang)***‎

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah