Bupati Irna Lepas Pawai Obor 1 Muharam‎

- 20 September 2017, 21:23 WIB
pawai obor 1 muharam
pawai obor 1 muharam

PANDEGLANG, (KB).- Ribuan warga Pandeglang menggelar pawai obor dalam rangka menyambut tahun baru Islam 1 Muharam 1439 Hijriyah, di halaman Masjid Agung Ar-Rahman, Rabu (20/9/2017) sekitar pukul 20.30. Para peserta terdiri dari santriawan, dan santriawati, masyarakat dan para pelajar antusias mengikuti pawai obor. ‎ Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Bupati Pandeglang, Hj. Irna Narulita. Ditengah-tengah peserta pawai obor, Bupati Irna secara simbolis menyalakan api obor.  Dalam kesempatan itu, Irna mengatakan, selaku pemerintah merasa bangga karena peserta pawai obor cukup memadati halaman Masjid Agung Ar-Rahman Pandeglang.  Para peserta berjalan sambil mengumandangkan takbir, Allahu Akbar.‎ Pawai obor ini merupakan bentuk semangat warga Pandeglang yang begitu meriah menyambut malam pergantian tahun baru Islam. "Ini menandakan bahwa seluruh umat Islam bersatu, dan kompak untuk konsisten memperingati 1 Muharam. Saya apresiasi para peserta memeriahkan peringatan 1 Muharam, sebagai bagian dari kecintaan dan rasa syukur  terhadap pergantian tahun baru Islam," katanya.
Penanggung jawab teknis kegiatan, H. Sudrajat , peringatan 1 Muharam merupakan agenda tahunan, dan kami bangga, karena setiap peringatan dihadiri bupati Pandeglang, Hj, Irna Narulita. "Agenda kegiatan ini diawali pawai obor untuk mengagungkan syiar Islam, dan ada kegiatan istigosah menjelang pergantian malam 1 Muharam yang akan dipimpin Abuya Muhtadi," katanya. (Iman)***

Editor: Kabar Banten


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah