Rekomendasi 7 Spot Foto Instagramable di Kota Cilegon, Mulai dari Coffee Shop Sampai Wisata Alam

2 Agustus 2021, 07:18 WIB
Spot foto instagramable di Kota Cilegon. /Kabar Banten/Octymarcel salsabila

KABAR BANTEN – Ternyata Kota Cilegon memiliki banyak spot foto instagramable loh. Sebagian besar terdapat di pusat Kota Cilegon dan bisa kamu kunjungi setiap hari.

Kabar Banten akan memberikan kamu rekomendasi 7 spot foto instagramable di Kota Cilegon yang wajib kamu kunjungi, bisa untuk photoshoot atau prewedding juga.

Bukan hanya itu, kamu juga bisa berwisata di Kota Cilegon bersama teman atau keluarga. Gak perlu jauh-jauh keluar kota untuk mendapatkan spot foto instagramable.

Baca Juga: Mengunjungi Desa Wisata Gamplong di Jogja, Bayar Seikhlasnya, Banyak Spot Foto Kekinian

Dilansir kabar-banten.com dari biropemerintahan.bantenprov.go.id. Berdasarkan PP No. 3 Tahun 1992 tertanggal 7 Februari 1992 tentang Penetapan Perwakilan Kecamatan Cibeber, Kota Administratif Cilegon bertambah menjadi 4 Kecamatan yaitu Pulomerak, Ciwandan, Cilegon dan Cibeber.

Berikut 7 list spot foto Instagamable di Kota Cilegon: 

 

1. Coffee Shop

Kota Cilegon memiliki banyak coffee shop dengan dekorasi yang unik dan instagramable, selain foto-foto kamu juga bisa menikmati minuman dan snack yang disuguhkan disana. Salah satu coffee shop rekomendasi adalah Jannorcoffee.

 

2. Pantai Merak

Hamparan pasir menjulang di sepanjang perairan laut Merak, kamu bisa mengunjungi Hotel Pantai Merak karena memiliki spot foto instagramable di sepanjang wilayah pantainya. Jangan lupa untuk memperhatikan cuaca juga ya agar kamu mendapatkan hasil foto terbaik.

 

3. Terminal Executive Merak

Siapa sangka Terminal Excutive Merak atau dermaga 6 Pelabuhan Merak ini juga memiliki spot-spot foto menarik, dengan background laut dan kapal yang berlalu-lalang di dermaga.

 

4. Villa Ternak Cikerai

Berlokasi di JL. Cikerai Pasir Angin, Cibeber, Kota Cilegon. Disini juga terdapat wisata edukasi yang cocok dikunjungi bersama keluarga.

 

5. Pulau Merak Kecil

Pulau Merak Kecil berlokasi tidak jauh dari Pelabuhan Merak, kamu bisa menaiki boat dengan biaya perorang Rp.25.000 pulang-pergi.

 

6. Batu Lawang Merak

Berada di atas perbukitan Gerem, Gerogol, Kota Cilegon. Kita bisa melihat pemandangan kota Cilegon dari atas bukit.

 

7. Bukit Teletubbies

Lokasi Bukit Teletubbies berada di Lingkungan Pringori, Suralaya, Kota Cilegon. Kamu bisa melihat pemandangan Merak dan laut dari atas bukit.

Baca Juga: Mengenal Waduk Krenceng Cilegon, Alamnya Memesona, Punya Mitos, Jangan Sombong dan Takabur!

Selain list di atas masih banyak spot instagramable di Kota Cilegon, tentu saja dengan biaya yang murah kalian sudah bisa menikmati wisatanya.

Tentu bukan hanya warga Cilegon saja, untuk kamu yang ingin berwisata ke Kota Cilegon 7 rekomendasi spot-spot foto diatas bisa kamu kunjungi.

Kira-kira spot instagramable mana yang mau kamu kunjungin terlebih dahulu?***

Editor: Rifki Suharyadi

Tags

Terkini

Terpopuler