Cus Masbro and Sis! Inilah Rekomendasi 4 Cafe Terfavorit Tangerang Selatan Banten, Hangout Santuy yang Ciamik

27 Januari 2023, 09:02 WIB
Salah satu cafe di Tangerang Selatan yang asyik untuk nongkrong. /tangkap layar YouTube Wisata Tanah Air/

KABAR BANTEN - Dalam artikel ini disajikan rekomendasi 4 cafe terfavorit dan sangat cocok bagi kalangan muda juga keluarga. Jadi tempat hangout santuy di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Banten.

Tangerang Selatan Banten merupakan kota yang padat, sehingga 4 cafe terfavorit ini bisa menjadi pilihan Masbro and Sis menghabiskan waktu santai bersama teman maupun keluarga.

4 cafe terfavorit ini selain tempatnya yang keren dan Instagrammable, juga menyediakan menu yang ciamik serta ramah kantong. Lokasinya juga seputar Tangerang Selatan Banten, sehingga mudah ditemukan.

Baca Juga: Makan-makan Estetik di Dapoer Meneer Serang Banten, Nuansa Resto dan Cafe Ala Eropa yang Instagenik

Dilansir Kabar Banten dari YouTube Wisata Tanah Air, tempat nongkrong yang wajib dikunjungi bagi yang sering gabut atau sedang mencari tempat yang pas bagi generasi milenial.

1. Ocean Food.

Tempat nongkrong yang ini memiliki areal yang luas, dilengkapi tenda makanan dan minuman, keunikan di tempat ini yaitu pengunjung bisa mengikuti berbagai aktifitas.

Pengunjung bisa santai sambil menikmati alunan musik dan menyantap kuliner yang dipesan.

Pengunjung bisa berfoto-foto jika di sore hari, apabila malam tiba keindahan akan terlihat dengan cantiknya lampu gantung di atas hingga ke setiap sudut.

Lokasi Cafe Ocean Food, berada di Ocean Parak BSD City, anametrade, kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan Banten.

2. Hey Beach.

Cafe ini menggunakan konsep pantai yang berada di ruangan restaurant, namun serasa berada di pinggir pantai sungguhan.

Dekorasi meja dan kursi serta bentuk saung yang biasa ditemui di pantai, pernah pernik lainnya seperti ayunan dan hamparan pasir putih menambah semakin terasa unsur pantainya.

Semua lantai dilapisi pasir putih, sehingga pengunjung berjalan di atas pasar layaknya berada di pantai sebenarnya. Karena cafe ini memiliki areal yang cukup luas dan nyaman.

Resto ini berlokasi di jalan Jalur Sutra, Alam Sutra Serpong, Tangerang Selatan Banten.

3. Lucky Star.

Cafe ini sangat cocok bagi kaum muda yang sedang mencari tempat nongkrong yang kekinian dan Instagrammable.

Cafe ini menyasar kaum milenial dengan berbagai konsep dekorasi ruangan yang mencolok dengan berbagai pernak-perniknya.

Cafe ini memiliki desain yang berbeda dengan cafe pada umumnya, di dindingnya terdapat aneka gambar ekspresi yang banyak disukai anak muda.

Cafe ini berada di jalan KH Hasyim Ashari, Cikedung, Kota Tangerang Banten. Cafe ini memiliki lahan yang tidak terlalu luas. Dan buka pukul 13.00 - 21.00Wib.

Cafe ini menyediakan ruangan privasi, bagi yang tidak ingin suasana ramai atau menghindari asap rokok, bahkan bisa sebagai tempat meeting.

4. Kebun Late

Cafe ini merupakan tempat ngopi dan nongkrong baru yang sedang hit di Kota Tangerang Banten.

Cafe ini menyuguhkan panorama alam yang sangat memanjakan mata. Dengan deretan pohon Jati yang menjulang tinggi

Pengunjung sangat dimanjakan dengan nuansa alam yang sangat menakjubkan , dengan udara segar dan asri serta deretan saung dan pohon Jati yang rindang.

Pengunjung bisa santai di alam terbuka dengan deretan pohon Jati yang berderet rapi sambil duduk dia kursi kayu yang Aestetik, dan menikmati kuliner.

Baca Juga: Rekomendasi Cafe and Resto di Kabupaten Pandeglang Banten, Tempat Nongkrong Santuy Malam Hari yang Syahdu

Lokasi cafe Kebun Late, berada di jalan Haji Jamat no 12, Ciater, Kecamatan Serpong Kota Tangerang Selatan Banten.

Demikian artikel wisata kuliner, 4 tempat yang sedang instagramable dan keren, sangat cocok untuk ngopi santuy.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: YouTube Wisata Tanah Air

Tags

Terkini

Terpopuler