Rekomendasi 10 Tempat Wisata Paling Hits di Karawang dan Banyak Dikunjungi, Ada Kampung Turis Loh

31 Januari 2023, 11:00 WIB
Ilustrasi terkait 10 tempat wisata paling hits dan banyak dikunjungi di Kabupaten Karawang. /Tangkapan layar/instagram @wisata_karawang

KABAR BANTEN - Karawang merupakan salah satu Kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Barat yang mempunyai banyak sekali tempat wisata serta panorama alam yang sangat menakjubkan.

Keragaman tempat wisata yang ada di Kabupaten Karawang ini sangatlah bervariatif mulai dari tempat wisata religi, budaya, wisata modern hingga situs bersejarah.

Berikut 10 tempat wisata di Karawang yang paling hits dan banyak dikunjungi, sebagaimana dikutip Kabar Banten dari channel Youtube Wisata Tanah Air.

1. Green Canyon

Mini Green Canyon ini punya air terjun dan sungai yang berwarna hijau yang sangat jernih, cocok untuk liburan akhir pekan.

Menurut warga setempat Green Canyon yang ada di Karawang ini belum begitu terkenal, karena letaknya cukup terpencil dan hanya bisa diakses melalui jalan kaki, sekitar satu jam perjalanan dari dusun Cipaga.

Lokasi Green Canyon Karawang ini memang tidak begitu luas namun pemandangan serta keberadaan tebing yang menjepit aliran sungai ini cukup eksotis dan memanjakan mata.

2. Wonderland Waterpark

Wonderland Waterpark Karawang adalah salah satu tempat wisata yang cocok untuk berlibur diakhir pekan maupun diwaktu libur.

Selain anak-anak orang dewasapun bisa bersenang-senang saat mengunjungi tempat wisata ini yang mengusung konsep petualangan.

Wonderland Waterpark ini merupakan wisata air terbesar di Kabupaten Karawang, yang mempunyai lahan seluas 3,4 hektar serta dapat menampung pengunjung sekitar 5000 orang.

Setiap akhir pekan atau pun hari libur biasa tempat wisata ini selalu di penuhi pengunjung, baik pengunjung yang datang dari Karawang maupun dari luar kota.

3. Curug Cigentis

Curug Cigentis merupakan sebuah air terjun yang indah setinggi 25 meter yang berada dikawasan tempat wisata Gunung Sanggabuana.

Salah satu tempat wisata dikawasan Karawang ini memang sudah lama dan sering digunakan sebagai tempat hiking, treking dan juga bersepeda dan para pencinta alam.

Selain pemandangan yang indah tempat wisata ini juga menyediakan panorama pepohonan hijau dan pemandangan alami ala khas pengunungan yang tak kalah menarik.

4. Pantai Sedari

Pantai Sedari memiliki karakter yang mirip dengan pantai lainnya di wilayah utara Karawang.

Patai yang landai dengan hembusan angin yang cukup kencang ombak sedang dan warna air laut yang kecoklatan adalah ciri khas di Pantai Sedari.

Namun jika dibandingkan dengan pantai lainya yang ada di Karawang Pantai Sedari ini memiliki keunggulan tersendiri, kawasan mangrove dan bentang alam serta tambak disisi kirinya menambah keundahan pantai tersendiri bagi wisatawan.

5. Candi Jiwa

Candi Jiwa berada di komplek percandian Batu Jaya terletak dihamparan tanah seluas 500 hektar.

Saking luasnya tempat itu terdiri dari tiga desa dan dua kecamatan yang membentang dari Desa Segaran Kecamatan Batujaya hingga Desa Teluk Buyung dan Telagajaya di Kecamatan Pakisjaya Kabupaten Karawang.

Puluhan candi tersebut hampir lenyap di telan zamam, hingga awal tahun 1980 an puluhan candi tersebut masih terkubur di dalam tanah.

Pusat penelitian arkeologi nasional lalu melakukan eskapasi di tahun 1992 hingga tahun 2000 dan berhasil mengungkap peninggalan sejarah yang telah lama terkubur.

6. Danau Cipule

Danau Cipule ini bukan nerupakan danau alami tetapi merupakan sisa ekploitasi manusia yaitu bekas penambangan pasir besar-besaran.

Meskipun buatan manusia Danau Cipule cukup besar dan dalam, danau ini memiliki luas sekitat 90 hektar dengan kedalaman air 2 meter sampai 20 meter.

Danau Cipule ini menjadi tempat wisata yang menyenangkan bagi pengunjung yang datang kesini.

Selain itu Danau Cipule juga memiliki daya tarik khusus yang mampu manarik wisatawan untuk berkunjung ke tempat wisata ini.

7. Taman Hud-hud

Taman Hud-hud ini diambil dari nama burung Hud-hud yaitu burung yang terkenal pada zaman Nabi Sulaiman.

Pemilik tempat wisata Taman Hud-hud ini adalah anak pendiri pondok pesantren Al-Bagdadi yang ada di samping tempat wisata ini.

Karena letaknya yang bersebelah dengan pesantren tersebut menjadikan daya tarik tersendiri untuk tempat wisata ini.

Di tempat wisata ini bisa dijadikan sarana hiburan dan edukasi bagi anak-anak yang ingin mengetahui lebih banyak dunia pesantren.

8. Puncak Sempur

Puncak Sempur merupakan tempat wisata terbaru di Kabupaten Karawang yang menghadirkan semua keindahan yang selama ini tersembunyi.

Mungkin jika kita mendengar nama Karawang yang terbusit dalam benak kita adalah daerah penghasil beras atau kota industri namun ternyata ada tempat wisata di Karawang yang menyuguhkan kecantikan alam yang masih tersembunyi yaitu Puncak Sempur.

Puncak Sempur merupakan pegunungan yang cantik dan hijau ini bisa membuat pikiran jadi segar kembali.

Dengan luas 300 hektar tempat wisata Puncak Sempur ini memiliki peranan penting sebagai wilayah kantung air bagi warga Karawang dengan mata air yang mengalir melalui sungai cibeat dan citarum.

Keberadaan pepohonan di Puncak Sempur juga dapat menjadi wilayah resapan air yang menjaga Karawang dari bencana banjir.

9. Hutan Kertas

Hutan Kertas adalah tempat wisata yang berawal dari kawasan hutan ekolektus milik sebuah perusahaan kertas lokal.

Karena sering digunakan tempat berkumpulnya komunitas handmok maka munculah ide untuk membuat hutan nyaman lengkap dengan alunan musik dan aneka sajian nikmat hasilnya munculah hutan kertas Karawang.

Hutan Kertas Karawang ini salah satu tempat wisata yang berlokasi tepat dekat pintu tol, uniknya semua properti dan cafe disini milik karang taruna setempat.

10. Kampung Turis

Kampung Turis adalah tempat wisata yang berada didaerah Loji Karawang merupakan dataran tinggi yang berhawa sejuk cocok bagi anda yang ingin mengajak keluarga dan orang-orang tercinta untuk bersantai sambil berenang.

Di tempat wisata Kampung Turis ini menyediakan kolam renang atau warer park untuk anak-anak dan dewasa yang ukurannya cukup besar dengan berbagai wahana dan permainan seru di dalamnya.

Selain itu di tempat wisata Kampung Turis ini juga terdapat cafe, penginapan yang bertemakan vila dengan suasana yang masih sejuk.

Itulah rekomendasi 10 tempat wisata yang hits dan banyak dikunjungi di Kabupaten Karawang Jawa Barat, semoga informasi ini bermanfaat.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Wisata Tanah Air

Tags

Terkini

Terpopuler