Gurih dan Legit! Kue Kikiping Hidangan Lebaran Khas Kabupaten Pandeglang

21 Februari 2023, 14:20 WIB
Ilustrasi terkait keu Kikiping, kue khas Kabupaten Pandeglang yang hanya ada pada saat momen lebaran. /Tangkapan layar/YouTube Babangizal Official

KABAR BANTEN - Setiap daerah di Indonesia memiliki hidangan khas masing-masing pada saat hari raya lebaran, sama halnya seperti hidangan kue basah yaitu kue Kikiping yang ada di Kabupaten Pandeglang Provinsi Banten.

Masyarakat di Kabupaten Pandeglang saat lebaran tiba suka menyajikan sebuah hidangan berupa kue basah yang biasa mereka sebut kue Kikiping.

Diantara beberapa hidangan lebaran khas Kabupaten Pandeglang yang paling terkenal yaitu kue Kikiping.

Baca Juga: Kudapan Manis Legendaris Kue Apem Bohay Kuliner Khas Pandeglang Banten, Biasa Disajikan saat Berbuka Puasa

Bagi anda yang ingin mengetahui lebih jelas tentang kue Kikiping hidangan lebaran khas Kabupaten Pandeglang simak penjelasannya.

Sebagaimana dikutip Kabar Banten melalui kanal youtube Babangizal Official.

Berikut informasi tentang ulasan kue Kikiping, hidangan lebaran khas Kabupaten Pandeglang provinsi Banten.

Merupakan salah satu kue basah kue Kikiping yang menjadi hidangan khas saat lebaran di Kabupaten Pandeglang Banten.

Adapun bahan utama pembuatan kue Kikiping ini adalah beras ketan, sepintas hidangan lebaran dikabupaten Pandeglang ini mirip dengan kue lemper.

Tetapi ada sedikit hal yang membedakan antara kue Kikiping khas Kabupaten Pandeglang dengan kue lemper.

Dimana pada kue Kikiping khas Kabupaten Pandeglang ini beras ketan yang telah dikukus ditumbuk terlebih dahulu dicampur dengan kelapa muda parut.

Jika ketan tersebut sudah berupa uli atau gemblong, kemudian dibentuk pulut lonjong kecil dan diberi isian serundeng kelapa yang dicampur suwiran daging ayam sesuai selera.

Untuk isian kue Kikiping berupa serundeng kelapa itu dibuat deri parutan kelapa muda yang disangrai dengan campuran bumbu dapur.

Baca Juga: Benarkah Tanda Kiamat Sudah Dekat? Inilah 5 Fakta Dibalik Menghijaunya Arab Saudi

Bumbu tambahan pembuat serundeng kelapa itu antara lain lengkuas parut, bawang merah, serai, jintan, garam, bawang putih, biji klabet, dan ketumbar.

Sama seperti kue lemper, kue Kikiping khas Kabupaten Pandeglang juga dibungkus menggunakan daun pisang dengan kedua ujungnya ditusuk dengan lidi.

Agar penamilan kue basah Kikiping ini menjadi lebih menarik lagi biasanya masyarakat Kabupaten Pandeglang membakarnya terlebih dahulu.

Sebelum disajikan kue Kikiping ini dipanggang terlebih dahulu dengan api kecil hingga daun pisang terlihat kecoklatan dan layu.

Memiliki tekstur uli yang yang kenyal dan legit dengan cita rasa yang gurih, serta aroma yang keluar dari daun pisang yang dipanggang, membuat rasa enak dari kue Kikiping.

Jika pada hari-hari biasa kue Kikiping khas Kabupaten Pandeglang Banten ini begitu sulit dan jarang ditemukan kecuali pada hari raya lebaran saja.

Pada saat momen lebaran tiba banyak masyarakat Kabupaten Pandeglang yang membuatnya.

Tentu karena keu Kikiping ini memiliki cita rasa yang gurih, kenyal dan lezat menjadikan keu Kikiping ini begitu istimewa yang hadir yang di momen yang istimewa pula yaitu saat momen lebaran atau hari raya.

Baca Juga: Ini Jenis-jenis Kurma yang Populer di Dunia serta Ciri dan Rasanya

Hal itu membuat kue Kikiping ini dijadikan hidangan spesial pada saat merayakan lebaran di Kabupaten Pandeglang Banten

Bagi anda yang suka dengan hidangan lebaran khas Kabupaten Pandeglang ini, maka tidak ada salahnya untuk mencoba membuat kue Kikiping ini.

Itulah ulasan tentang kue Kikiping, hidangan lebaran khas Kabupaten Pandeglang Banten, semoga informasi ini bermanafaat.***

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: YouTube Babangizal Official

Tags

Terkini

Terpopuler