Yuk Berwisata Sambil Kulineran di Kawasan Anyer Serang Banten, Dijamin Makyus

29 April 2023, 16:35 WIB
Yuk Kulineran Sambil Berwisata di Kawasan Anyer Serang Banten, Dijamin Makyus /YouTube /The Piknikers

KABAR BANTEN - Libur lebaran masih panjang karena ditambah dengan long weekend, bisa dimanfaatkan untuk berwisata ke Pantai Anyer, Serang, Banten.

Pantai Anyer Serang Banten merupakan tempat wisata yang paling populer dijadikan destinasi.

Tak perlu repot-repot membawa bekal makanan dari rumah, karena banyak rumah makan yang menyajikan hidangan seafood, seperti ikan bakar, sop ikan, cumi tepung, udang goreng, cumi asam manis.

Belum lagi sambal dadak dengan lalapan segar yang membuat ketagihan untuk dijadikan pilihan penambah selera.

Baca Juga: 15 Nama Bayi Perempuan Islami, Bermakna Rupawan, Mulia dan Selalu Bahagia

Seperti dikutip Kabar Banten dari kanal YouTube syifauzan, Mommy 5 K, Felicia Activity, berikut beberapa rekomendasi rumah makan seafood yang berada di kawasan Pantai Anyer Serang Banten.

 

1. Abah Juned Restauran

Abah Juned Restauran yang berlokasi di Jalan Raya Anyer-Sirih, Pegadungan, Anyar, Kabupaten Serang. Buka dari pukul 08.00-21.00 WIB.

Warung makan keluarga di Anyer yang menyajikan aneka menu olahan seafood dengan harga per kilogram, potong, dan porsi makan.

Ada menu seperti Cumi Bakar, Cumi Asam Manis, Ikan Bakar Kue, Ikan Bakar Kakap, dan Ayam Bakar. Harganya mulai dari Rp 15.000-100.000.

 

2. RM. 195 Seafood

Rumah makan 195 Seafood berlokasi di Jalan Raya Anyer-Sirih, Bulakan, Kec. Cinangka, Kabupaten Serang, Banten 42167.

Selain menikmati hidangan khas yaitu seafood dan makanan lainnya, pengunjung bisa bermain di pantai sambil menunggu masakan tersaji.

Rumah makan seafood ini menyediakan berbagai macam sajian istimewa, seperti ikan bakar, udang goreng tepung, cumi goreng tepung, berbagai minuman segar dan rileks.

Sambil menikmati pemandangan pantai yang indah, pengunjung bisa mencicipi kuliner khas Anyer yang lezat.

 

3. RM Muaro

Rumah makan seafood Muaro ini berlokasi di Jalan Raya Anyer-Sirih, Cikoneng, Kec. Anyar, Kabupaten Serang, Banten. Dekat dengan depan Menara Mercusuar Anyer.

Dengan lokasi yang strategis di pinggir jalan, harganya murah masih terjangkau dan tertera di daftar menu. Bisa disesuaikan dengan selera Anda.

Ada menu masakan seperti kepiting saus Padang, mendoan, ikan bakar bumbu kecap, cumi goreng dan sambal tentunya.

Belum lagi telur dadar pete, udang lada hitam, oseng kangkung dan yang lainnya. Dijamin best seller.

 

4. Pondok Lesehan Ikan Bakar BM

Pondok Lesehan Ikan Bakar BM ini sangat mudah untuk ditemukan lokasinya. Beralamat di Jalan Raya Karang Bolong, RT.01 / RW.01, Bandulu, Anyar, Bandulu, Kec. Anyar, Kabupaten Serang, Banten 42466.

Di Pondok Lesehan Ikan Bakar BM ini menyediakan berbagai pilihan ikan segar, seperti Baronang, Gurame, Udang Kerang, Cumi dan banyak lagi.

Cara membakar ikan di Pondok Lesehan Ikan Bakar BM ini menggunakan bungkus daun pisang. Bumbu dan kecapnya membuat ikan bakar lebih meresap ke dalam ikan.

Ternyata daun pisang membuat tekstur ikan bakar menjadi lebih cantik dan tidak hancur.

Gurih dan lezat ikan goreng juga meresap ke dalam daging. Apalagi jika ditambah dengan sambal yang mantap.

 

5. Kembang Sari

Kembang Sari Anyer berada di Jalan Raya Anyer-Sirih Nomor 128, Cikoneng, Anyar, Kabupaten Serang.

Tempat makan ini Buka dari pukul 09.00-20.00 WIB. Sajian istimewa yaitu aneka menu olahan seafood di Anyer, di sini Anda bisa menikmati olahan ikan, cumi, udang, dan ayam dengan harga per porsinya mulai dari Rp 20.000.

Sebagai pelengkapnya, ada menu Es Kelapa Muda, Kapucino Es, Es Kelapa Kopyor, dan minuman favorit lain.

Baca Juga: 19 Rekomendasi Tempat Wisata di Kota Cilegon Cocok Untuk Long Weekend


Itulah 5 Rumah Makan Seafood yang berada di kawasan Pantai Anyer, Serang, Banten, yang memiliki rasa nikmat.

Bisa dijadikan referensi untuk berwisata ke Pantai Anyer sekaligus wisata kuliner. ***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: YouTube Felicia Activty YouTube syifauzan YouTube Mommy 5 K

Tags

Terkini

Terpopuler