Weekend ke Pantai Sambolo 2 Yuk! Tempat Wisata yang Indah di Anyer Kabupaten Serang Banten

14 Mei 2023, 08:40 WIB
Terlihat lembut pasir putih di pantai Sambolo 2, nyaman untuk dikunjungi saat weekend. /Tangkap layar YouTube/Aan Sutaryat Vlog/

KABAR BANTEN - Warga Serang dan sekitarnya yang mau liburan akhir pekan atau weekend tidak perlu jauh-jauh. Datang saja ke Pantai Sambolo 2 Anyer Kabupaten Serang Banten.

 

Pantai Sambolo 2 Anyer, Kabupaten Serang Banten, merupakan tempat wisata favorit warga Banten, tak heran jika setiap weekend atau liburan akhir pekan selalu ramai pengunjung.

Memiliki pasir putih yang nyaris tidak ada karang, serta tidak jauh dari Kota Cilegon, Pantai Sambolo 2 Anyer, Kabupaten Serang Banten, juga memiliki ombak yang tidak besar dan aneka wahana bahari yang lengkap.

Baca Juga: Libur Akhir Pekan! Yuk ke Pantai Sambolo 1 Anyer di Serang Banten, Cocok Healing Bareng Keluarga

Pantai Samboli 2 Anyer, Kabupaten Serang Banten, selain tidak jauh dari jalan raya, di sekitar pantai juga terdapat beberapa hotel dan penginapan serta tempat kuliner sea food yang menggoda selera dan penginapan yang sangat nyaman jika ingin menginap.

 

Dikutip Kabar Banten dari YouTube Aan Sutaryat Vlog, Pantai Sambolo 2 Anyer, Kabupaten Serang Banten pantai berpasir putih nyaris tanpa karang, dan pantainya sangat landai.

Tiket masuk Pantai Sambolo 2 Anyer, motor Rp25.000, mobil kecil Rp100.000, dan elf Rp 200.000, bus kecil Rp400.000, dan bus besar Rp800.000.

Pantai Sambolo 2 Anyer, terletak di pinggir jalan raya Anyer Cilegon, tidak jauh dari Cilegon bisa ditempuh hanya 15 menit.

Fasilitasnya pun cukup lengkap, parkir luas, Mushola, toilet, kamar mandi, toilet dan kamar bilas, serta saung atau gazebo, juga tersedia warung penjual makanan dan minuman.

Pantai Sambolo 2 Anyer sangat recommended untuk acara liburan maupun saat weekend dan sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga.

Tersedia juga aneka wahana bahari, seperti kapal kayu mesin, jetski, banana boat, donat boat, motor ATV, dan pelampung ban.

Gazebo juga sangat banyak jadi bisa memilih, jika datangnya lebih awal, karena pantai ini buka 24 jam.

Pantai Sambolo 2 Anyer agak berbeda dengan Sambolo 1, pantai di sini sangat landai dan ombaknya juga tidak besar, pantainya nyaris tidak ada batu karangnya.

Banyak pengunjung yang menggunakan motor ATV untuk menjelajah pantai Sambolo , karena memiliki lingkar pantai yang cukup panjang jika berjalan kaki akan terasa lelah.

Pantai Sambolo 2 Anyer sangat nyaman untuk anak-anak bermain air atau pasir, karena pasirnya lembut dan ombaknya juga cukup bersahabat.

Dari Pantai Sambolo dua pengunjung bisa melihat langsung anak gunung Krakatau, dan jika sore hari sunset yang terlihat sangat indah dengan warna jingganya.

Spot foto dengan view laut lepas atau hamparan pasir, akan menjadikan hasil foto terlihat sangat epik dan Instagrammable, yang keren jika diunggah di medsos.

Wisatawan sambil menunggu sunset dan anak-anak bermain atau hanya santai, bisa istirahat di gazebo atau lesehan dengan tikar yang bisa juga disewa di pantai ini.

Apabila lupa membawa bekal, juga tersedia banyak warung yang menjual makanan dan minuman, bahkan banyak juga yang berjualan baso dan rujak keliling.

Bagai pengunjung yang ingin membeli oleh-oleh untuk keluarga juga banyak kios penjual di dekat area parkir.

Baca Juga: Pantai Sambolo, Pantai Eksotis nan Cantik di Kawasan Anyer, Kabupaten Serang, Banten

Apabila wisatawan belum luas bermain di pantai Sambolo atau ingin mengunjungi pantai lainnya, banyak penginapan maupun hotel dan vila yang tidak jauh dari pantai ini.

Demikian artikel wisata Pantai Sambolo 2 Anyer, yang wajib dikunjungi saat liburan atau wekeend bersama keluarga.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: YouTube Aan Sutaryat Vlog

Tags

Terkini

Terpopuler