Epic Estetik Bikin Kaum Hawa Angguk Kepala Kepoin Amy and Cake, Ini 4 Resto di Pondok Aren Tangerang Selatan

17 Februari 2024, 21:13 WIB
Amy and Cake, resto estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/Channel BoiEka /

KABAR BANTEN - Berikut rekomendasi 3 resto dan cafe epic estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten.

Rekomendasi 3 resto dan cafe tersebut antara lain ada Amy and Cake yang menyajikan suasana full bunga yang pastinya sangat disukai oleh para wanita.

Penasaran dengan Amy and Cake dan rekomendasi resto serta cafe lainnya di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten tersebut, simak artikel berikut sampai tuntas.

Dikutip Kabar Banten dari video youtube Channel BoiEka, Channel Asaky Sky, Elytha Channel, inilah rekomendasi 3 resto dan cafe epic estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten:

Amy and Cake

Amy and Cake merupakan cafe dengan konsep taman bunga ala Eropa yang estetik dan instagramable.

Cafe ini berada di kawasan Bintaro Sektor 9 di
Jalan Maleo Raya Blok JA2 No.6 Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan Banten.

Amy and Cake, resto estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/Channel BoiEka

Amy and Cake sudah ada sejak tahun 2015 dan terdiri dari 2 lantai.

Masuk ke area indoor kita akan disambut oleh hiasan full bunga dominan warna merah muda yang estetik dan bisa jadi spot foto keren plus instagramable.

Area indoor dilengkapi aneka kursi yang tidak kalah estetik dan di pinggir area ini ada patung jerapah warna pink.

Amy and Cake, resto estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/Channel BoiEka

Area indoor ini menyatu dengan area pemesanan menu dan kasir, di samping kanan area kasir ada dinding full hiasan bunga pink dan terdapat tulisan Amy and Cake.

Di sudut kiri area pemesanan menu ada area serba hijau yang asri dengan tampilan aneka tanaman hias menempel di dinding.

Di area ini tersedia sofa dan aneka kursi meja dominan warna putih, area serba hijau sangat diminati oleh kaum laki-laki karena umumnya agak risih jika berada di area indoor yang terkesan sangat feminim.

Amy and Cake, resto estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/Channel BoiEka

Area toilet ada di sebelah tangga, toilet di cafe ini didesain sangat bersih dan cantik.

Di lantai 2 tersedia 1 table untuk pengunjung dan ruang office.

Sedangkan menu yang tersedia di cafe ini ada banyak varian kue dan berbagai ukuran mulai dari kue potongan atau sliced cake hingga whole cake atau kue utuh.

Varian kue yang ditawarkan diantaranya ada red velvet, oreo, cheesecake, es campur, klepon, es pisang ijo dan banyak lagi.

Kue es campur merupakan menu yang paling banyak dipesan, varian kue ini berbahan dasar chiffon yang lembut dipadukan dengan krim rasa es campur dan potongan buah nangka serta ditambah nata de coco.

Amy and Cake, resto estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/Channel BoiEka

Selain tersaji kue di cafe ini tersedia juga menu cemilan, varian mie goreng, spaghetti, nasi goreng, minuman kopi dan non kopi serta banyak lagi.

Di Amy and Cake menawarkan juga menu makanan khas Indonesia yaitu coto Makassar, owner cafe ini asli dari Makassar.

Jam operasional Amy and Cake mulai pukul 8.00 WIB hingga 21.00 WIB dan jika ingin reservasi bisa mengunjungi 021 74866747.

Baca Juga: Peminat Vibes Jawa dan Jogjakarta Merapat! Kepoin Yuk 4 Resto dan Cafe di Tangerang Selatan

Bakoel Koffie Bintaro

Bakoel Koffie mengusung konsep tropis minimalis dengan interior cafe dihiasi berbagai macam tanaman hijau.

Interior Bakoel Koffie ini terinspirasi oleh alam Indonesia yang merupakan daerah tropis.

Bakoel Koffie, resto autentik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/ Channel Asaky Sky

Bakoel Koffie beralamat di Kawasan Sektor 7 Bintaro Jaya tepatnya di Jalan Wahid Hasyim No.12/37 Pd. Jaya, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan Banten.

Area depan cafe sebelah kanan terdapat area parkir yang bagian atas bangunannya dipenuhi tanaman hijau vertikal dan sebelah kiri ada pintu gerbang masuk.

Menyusuri dari pintu masuk sebelah kiri terdapat aneka tanaman hijau vertikal yang sangat rimbun.

Jika lurus dari pintu masuk ada tangga menuju ke lantai 2, sebelah kanan ada coffee bar dan area open space yang diantaranya ada kursi meja jadul ala Jawa dan sofa empuk.

Bakoel Koffie, resto autentik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/ Channel Asaky Sky

Sebelah area open space ada area dengan kontur lebih tinggi yang tersedia juga aneka kursi meja dan dikelilingi pula oleh tanaman hijau vertikal.

Di ujung coffee bar ada area kolam yang terlihat sangat rimbun dengan aneka macam tanaman hijau vertikal, aneka pakis, bromelia dan lain-lain.

Di lantai 2 terdapat ruang kaca atau VIP Meeting Room dengan tema Brainstorm, sewa ruang kaca ini harus reservasi terlebih dahulu.

Harga paket sewa ruang kaca berkisar Rp950.000 bisa digunakan selama 2 jam dan tersedia seperangkat meja kursi, komputer, printer, seperangkat infocus dan LCD.

Sedangkan paket menu 'Brainstorm' ada 6 minuman, 6 makanan, 3 starter, 3 dessert dan 3 ice creams.

Samping kanan ruang kaca ada area semi outdoor yang tersedia beberapa kursi meja dengan dinding yang dihiasi aneka pernak-pernik jadul dan unik.

Selain itu di lantai 2 terdapat juga area indoor
yang tersedia beberapa kursi meja dan area outdoor asri cozy dengan banyak aneka kursi meja.

Di cafe ini tersedia juga berbagai macam alat permainan tradisional ada ludo, catur, congklak, dan kartu.

Adapun harga menu minuman dan makanan di cafe ini minuman mulai Rp25.000 hingga Rp80.000 dan makanan mulai Rp30.000 hingga Rp100.000.

Tersedia juga menu paket sebagai berikut:
Me Tme Rp100.000: 1 mains, 1 ice creams
Mager Rp135.000: 1 drinks, 1 mains, 1 ice creams
Hangout Rp490.000: 6 drinks, 3 starters, 2 dessert dan 2 ice creams.

Menu yang tersedia diantaranya ada nasi goreng kluwek, Mongolia beef rice bowl, martabak, ice Koffie, picollo, tiga kopi Pondok Aren, ice java blend caramel dan banyak lagi.

Kama Ruang Resto

Kama Ruang Resto beralamat di Jalan Camat Pondok Aren - Bintaro, Tangerang Selatan Banten.

Resto ini memiliki tagline 'One Stop Shopping' dengan fasilitas lengkap yang menggabungkan antara konsep restoran, coffee shop dan event venue.

Desain arsitektur dan interiornya mengusung konsep gaya industrial dengan menonjolkan pengunaan kaca sebagai salah satu desain utamanya.

Kama Ruang Resto, resto dan cafe kekinian di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar YouTube/Elytha Channel

Kama Ruang berdiri di atas lahan seluas 2.500 meter persegi.

Resto ini mempunyai 5 bangunan yaitu Kama Resto sebagai ruang terbuka hijau, Kama Kopi, Kama Kreatif, Amphitheater dan Sky Deck.

Kama Ruang menjadi pionir venue terbesar di Tangerang Selatan Banten.

Resto one stop shopping ini juga merupakan resto yang ramah disabilitas, ini dibuktikan dengan adanya banyak ramp atau jalur bagi penyandang disabilitas.

Daya tarik lainnya di Kama Ruang yaitu menyediaka juga Rockstar Studio, karaoke hingga konsep K-Pop Room.

Sedangkan Amphitheater dan skydeck dengan luas sekitar 195 meter persegi berfungsi juga sebagai area 'open space' atau ruang terbuka, diantaranya tersedia tangga setengah melingkar yang didesain elegan dan keren.

Kama Ruang Resto, tempat kuliner hits terpopuler di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar YouTube/Elytha Channel

Area Amphitheater dan skydeck selain sebagai spot terbaik dan banyak diminati oleh para pengunjung, juga biasa digunakan untuk pertunjukan seperti teater, konser musik, festival budaya dan lain-lain.

Terkait harga menu berkisar mulai Rp25.000 hingga Rp100.000 dengan menu makanan dan minuman yang cukup lengkap ada makanan Nusantara, menu western hingga aneka cemilan.

Menu minuman diantaranya ada kopi susu, aneka jus, minuman manual brew dan banyak lagi.

Jam operasional Kama Ruang Resto buka setiap hari mulai pukul 08.00 - 22.00 WIB.

Baca Juga: Kuliner Plus Main Golf ke Kolepa Mini Golf And Coffee Shop Aja, Ini 4 Resto & Cafe di Tangerang Selatan Banten

Serona Coffee Bintaro

Serona Coffee beralamat di Bintaro Sektor 9 Parigi - Pondok Aren, Tangerang Selatan Banten.

Lokasi ini ada di kawasan Emerald Club House, setelah berolahraga atau berenang bisa banget mampir dahulu ke cafe ini.

Yang unik dari Serona Coffee yaitu mempekerjakan para penyandang disabilitas tuli atau tunarungu, dengan slogan 'Batas Kita Hanyalah Kata'.

Serona Coffee, cafe dan resto unik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/channel Vega dan Dinda

Nama 'Serona' diambil dari kata 'Rona' yang berarti sewarna atau tanpa membedakan keterbatasan.

Ya, berdirinya cafe ini bertujuan sebagai wadah para disabilitas agar lebih bisa berkarya dan kreatif serta menghilangkan perbedaan.

Memasuki area cafe kita langsung disambut area outdoor dengan kursi kayu dan meja kayu alami.

Di pinggir area ini terdapat pagar yang dihiasi tanaman hias merambat, dan terdapat juga aneka tanaman hias lain diantaranya ada tanaman talas, anthurium dan lain-lain.

Masuk ke dalam area cafe di sebelah kanan terdapat area indoor dan sebelah kiri terdapat area outdoor.

Area outdoor ini tersedia juga aneka kursi meja seperti di area outdoor luar.

Serona Coffee, cafe dan resto unik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten/tangkapan layar youtube/channel Vega dan Dinda

Sedangkan di ruang indoor terdapat area pemesanan menu sekaligus kasir, area barista dan ada display aneka cookies.

Di area indoor ini disediakan juga aneka kursi kayu, kursi sofa dan meja kayu alami seperti di area outdoor serta tiap sudutnya ada tanaman hias.

Menu yang ditawarkan di cafe ini ada minuman coffee, minuman non coffee, manual brew, mocktail dan lain-lain.

Demikian rekomendasi 4 resto dan cafe epic estetik di Pondok Aren Tangerang Selatan Banten, semoga bisa menjadi inspirasi yang bermanfaat.***

 

Editor: Kasiridho

Sumber: berbagai sumber

Tags

Terkini

Terpopuler