Wisata Edukasi Waras Farm dan Bucin View Kota Cilegon, The Most Beatiful View Selfi

- 2 Juni 2022, 16:11 WIB
Waras Farm salah satu tempat wisata di Kota Cilegon.
Waras Farm salah satu tempat wisata di Kota Cilegon. /Tangkapan layar /YouTube Arie Channel

KABAR BANTEN - Waras Farm dan Bucin View yang berlokasi di Desa Cikerai, Kecatamatan Cibeber, Kota Cilegon Banten sebagai tempat wisata edukasi dan liburan akhir pekan yang di tengah kota.

Waras Farm dan Bucin View Kota Cilegon, selain menyediakan playground spot foto di taman wisata ini juga banyak memiliki aneka koleksi binatang seperti Kelinci, Marmut Ayam, Kuda, Kura kura dan beberapa binatang reptil lainnya yang dapat pengunjung lihat secara langsung.

Dikutip Kabar Banten dari YouTube Arie Channel, Waras Farm dan Bucin View Cikerai Kota Cilegon merupakan tempat wisata edukasi dan the most beatiful dan view bucin untuk liburan akhir pekan bagi keluarga, serta memilih spot foto yang diinginkan.

1. Waras Farm

Di Waras farm ini tiket masuk ke taman bermain /playingground, kebun bunga dan tanaman hanya Rp5000, sebagai biaya perawatan dan kebersihan, tanpa perbedaan antara dewasa dan anak-anak.

Juga tidak diperkenankan membawa makanan kedalam area taman, namun tidak usah khawatir disini sudah disiapkan fodcourt yang menyediakan aneka makanan, seperti pisang keju,kebab,sosis dan aneka minuman seperti es cofee dan aneka juz yang segar.

Jika penasaran dengan reptil yang menjadi koleksi di taman ini pengunjung dapat berkeliling sambil melihat reptil, serta jika ada yang berniat berfoto dengannya cuma dikenakan biaya Rp15.000 sepuasnya

Koleksi binatangnya cukup lumayan seperti kura kura yang sangat lucu,dan kadal panana yang katanya lidahnya biru, kalau penasaran dan berani memegang diperbolehkan untuk memegang dan sekalian berfoto.Selain itu ada juga buaya Thailan dan ular albino.

Setelah mengunjungi taman reptil, sambil berjalan yang dikelilingi aneka tanaman yang segar, terdapat kandang kelinci ,kucing ,dan tempat mengedukasi cara memelihara kelinci dan kucing.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Arie Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x