Wisata Religi Banten, Paling Hits dan Populer, Berikut 4 Makam yang Sering Dikunjungi Warga

- 20 September 2022, 15:22 WIB
Salah satu tempat makam keramat atau wisata religi Banten yang terkenal dan populer.
Salah satu tempat makam keramat atau wisata religi Banten yang terkenal dan populer. /Tangkapan layar /YouTube Vebiku Channel

Cikadueun merupakan salah satu tempat wisata religi yang banyak dikunjungi warga, disana terdapat makam Syekh Maulana Mansyurrudiin yang merupakan waliyullah di wilayah Cikadueun Pandeglang Banten.

Syekh Maulana Mansyurrudiin dikenal dengan nama Sultan Haji, beliau adalah putra Sultan Agung Abdul Fatah Tirtayasa, atau Raja Banten ke 6.

Yang menarik dari cerita syekh Maulana Mansyurrudiin yaitu ketika menyebarkan agama Islam di daerah selatan pesisir laut.

Didalam perjalanannya ditengah hutan syekh Maulana Mansyurrudiin beristirahat ditengah hutan dan bersandar di pohon waru, dan tiba-tiba pohon waru tersebut merunduk seperti orang sedang berjongkok, dan sampai sekarang pohon waru itu tidak ada yang lurus.

Setelah sekian lama menyebarkan Agama Islam keberbagai daerah Banten dan sekitarnya, syekh Maulana Mansyurrudiin kembali pulang ke Cikadueun.

Syekh Maulana Mansyurrudiin wafat pada tahun 1672 Masehi. Dan dimakamkan di Cikadueun Pandeglang Banten.

Dan hingga hingga kini makam syekh Maulana Mansyurrudiin sering dikunjungi atau diziarahi dan dikeramatkan oleh para pengunjungnya.

3. Makam kiyai Asnawi Caringin

Kampung Caringin yang berada di Kecamatan Labuan Kabupaten Pandeglang Banten, terkenal dengan pesona air lautnya yang sangat mempesona.

Kata Caringin diambil dari beringin, yang artinya pohon teduh yang rindang, disana terdapat makam seorang ulama pejuang, bernama Kiyai Haji Asnawi, dan orang kampung disekitarnya biasa memanggilnya dengan sebutan Mama Asnawi.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Vebiku Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah