Berkunjung ke Makam Prabu Dalem Wong Sagati, Tokoh Penyebar Agama Islam di Lebak

- 19 Oktober 2022, 13:42 WIB
Makam keramat Prabu Dalem Wong Sagati di Sajira Lebak Banten / Tangkapan Layar / lebakunique.id
Makam keramat Prabu Dalem Wong Sagati di Sajira Lebak Banten / Tangkapan Layar / lebakunique.id /

KABAR BANTEN - Di Kampung Sajira Timur, Desa Sajira Mekar, Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak terdapat makam keramat yang dipercaya sebagai makam tokoh ulama penyebar agama Islam di bumi Lebak.

Tokoh ulama tersebut bernama Prabu Dalem Wong Sagati yang diutus dari Cirebon yang telah berjasa menyebarkan agama Islam di bumi Lebak kala itu.

Tempat Ziarah Makam keramat Prabu Dalem Wong Sagati dapat ditempuh dari terminal kota Rangkasbitung menggunakan angkutan kota (angkot) jurusan Rangkasbitung-Sajira dengan jarak tempuh 1 jam.

Baca Juga: Sinopsis Shadow Detective, Drama Korea Tentang Detektif Veteran yang Jadi Tersangka Pembunuhan

Sedangkan peziarah yang menggunakan kendaraan pribadi jarak yang harus ditempuh kurang lebih 30 menit dari Kota Rangkasbitung.

Terdapat dua makam di antara banyaknya makam keramat yang paling sering dikunjungi peziarah, yakni makam keramat Prabu Dalem Hadi dan Prabu Dalem Wong Sagati. 

Dilansir Kabar-Banten.com dari laman Lebakunique.id, kedua tokoh tersebut jugalah yang dipercaya sebagai penyebar agama Islam di daerah Sajira, Lebak.

Baca Juga: Lirik Lagu Efek Gedang Klutuk yang Viral di Tiktok Di Cover oleh Fida X James

Kedua makam tokoh tersebut, diyakini warga dan peziarah masih memiliki kaitan dengan Prabu Siliwangi dan Prabu Kian Santang. 

Selain makam tokoh Prabu Dalem Hadi dan Prabu Dalem Wong Sagati disana juga terdapat makam tokoh lain seperti Prabu Larang, Syekh Ahmad (Dalem Cikur/Dalem Hades).

Serta kedua makam lainnya yaitu Prabu Dalem Seda dan Prabu Mangun Jaya lokasinya berada di Kecamatan Muncang.

Baca Juga: Krakatau Steel Jajaki Pengembangan EBT Bersama PT Pertamina Power Indonesia dan IGNIS Energy Holdings

Lokasi makam keramat tersebut, memiliki suasana yang teduh dan asri karena di setiap area pemakaman terdapat ratusan pohon besar yang rindang juga didapati suara kicauan burung yang hinggap di pohon tersebut. 

Selain itu disana juga terdengar lantunan suara alam yakni gemericik aliran sungai Ciberang dan di bawah area makam terdapat kedai-kedai makanan yang disediakan bagi para pengunjung.

Para peziarah yang datang ke Makam Keramat Prabu Dalem Wong Sagati tidak hanya berasal dari Provinsi Banten saja tetapi juga ada yang dari luar Banten.***

 

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: lebakunique.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x