4 Tempat Wisata Religi di Kabupaten Tangerang yang Pas Untuk Berwisata Sambil Berziarah

- 20 November 2022, 14:10 WIB
Klenteng Tjoe Soe Kong, salah satu tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang/Dokumen/Direktori Pariwisata
Klenteng Tjoe Soe Kong, salah satu tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang/Dokumen/Direktori Pariwisata /

KABAR BANTEN - Jika anda ingin berwisata sambil berziarah, tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang ini bisa jadi rekomendasi yang tepat.

Tak banyak orang tahu, ternyata Kabupaten Tangerang juga memiliki banyak tempat wisata yang tersimpan.

Tak hanya wisata alam, wisata bahari, dan wisata kuliner, namun ada juga tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang yang cocok untuk dijadikan sarana berwisata sambil berziarah.

Apa sajakah tempat wisata religi itu? berikut tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang yang pas untuk berwisata sambil berziarah.

Baca Juga: Dari Pengurugan Hingga Petugas Jaga Perlintasan KA di Frontage, Warga Unyur Siapkan Swadaya Melalui Iuran

1. Pulau Cangkir

Pulau Cangkir merupakan perpaduan tempat wisata religi dan wisata bahari yang ada di Kabupaten Tangerang.

Di Pulau Cangkir terdapat makam salah seorang ulama besar di Banten yang berjasa bagi daerah tersebut, yakni Pangeran Jaga Lautan yang bernama asli Syekh Waliyuddin.

Wisata religi di Kabupaten Tangerang ini menyerupai sebuah kota unik yang bentuknya mirip cangkir.

Baca Juga: Pertanyaan Asah Otak Tentang Serba-serbi Piala Dunia FIFA 2022, Pecinta Sepakbola Pasti Tahu

Oleh karena itu, pulau dengan luas sekitar 4,5 hektar ini dinamai Pulau Cangkir atau Pulo Cangkir.

Selain ziarah ke makam ulama, kamu juga dapat menikmati panorama hutan mangrove yang tersebar di sepanjang jalur menuju pulau dan berinteraksi dengan nelayan yang tengah mengolah hasil tangkapannya.

Pulau Cangkir berlokasi di Desa Kronjo, Kecamatan Kronjo, Kabupaten Tangerang, berjarak sekitar 25 Km dari kota tangerang atau sekitar 1,5 jam perjalanan.

Untuk berkunjung ke Pulau Cangkir, kamu hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp 20.000 dan tidak ada batas jam operasional.

Baca Juga: Pertanyaan Asah Otak Tentang Serba-serbi Piala Dunia FIFA 2022, Pecinta Sepakbola Pasti Tahu

2. Makam Keramat Solear

Mungkin nama tempat wisata religi Makam Keramat Solear sudah tak asing lagi ditelinga masyarakat lokal.

Tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang ini merupakan kawasan hutan lindung dengan luas sekitar 4,5 hektar.

Terdapat banyak makam yang dikeramatkan di sana, salah satunya adalah makam Syekh Mas Masyad.

Syekh Mas Masyad adalah ulama sekaligus panglima Kesultanan Banten yang menyebarkan agama Islam di wilayah cikal bakal Tigaraksa sekitar tahun 1400.

Baca Juga: Kenali Tanda Stres Pada Anak, Orang Tua Harus Tau

Di Makam Keramat Solear juga menjadi habitat dari primata, Monyet Ekor Panjang (Macaca Fascicularis).

Sehingga jika berkunjung ke Makam Keramat Solear, kamu pasti akan dengan mudah menemukan sekumpulan Monyet Ekor Panjang dan bisa memberi makan kacang bungkusan yang dibeli di sana.

Makam Keramat Solear berlokasi di Jl. Keramat Solear, Solear, Kabupaten Tangerang, Banten.

Untuk masuk ke Makam Keramat Solear, tidak dipungut biaya alias gratis. Namun, terdapat kotak amal yang berada di sisi kanan dan kiri jalan setapak.

Baca Juga: Cara Mengetahui Kepribadian Seseorang Melalui Jari Kelingking, Berikut Penjelasannya

3. Masjid Al Istiqlaliyah 

Masjid Al Istiqlaliyah terletak di Pondok Pesantren Al Istiqlaliyah, tepatnya berlokasi di Kampung Cilongok, Jl. Puri Jaya, Sukamantri, Kec. Ps. Kemis, Kabupaten Tangerang, Banten.

Di Masjid Al Istiqlaliyah terdapat makam ulama besar tanah Banten, yakni KH. Abuya Dimyathi dan KH. Uci Turtusi.

Masjid Al Istiqlaliyah juga menyajikan lingkungan hijau yang sejuk, sehingga kamu bisa berwisata sekaligus berziarah.

Ketika mendengar kata Cilongok, pasti yang teringat adalah Pondok Pesantren yang selalu ramai dikunjungi peziarah apalagi pada saat kegiatan haul Tuan Syekh Abdul Qadir Al-Jilani. 

Pesantren ini sangat memperhatikan lingkungan sehingga penghijauan menghiasi suasana pesantren, seperti adanya pepohonan mangga rindang yang membuat suasana semakin sejuk.

Baca Juga: 18 Nama Bayi Laki Laki Islami yang Disukai Allah SWT 3 Kata Mendapat Surga, Berparas Tampan, dan Bahagia

4. Klenteng Tjo Soe Kong

Klenteng Tjoe Soe Kong adalah tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang yang juga dapat kamu kunjungi.

Klenteng bersejarah yang terbilang cukup tua ini menyajikan suasana yang indah.

Pengunjung yang datang tak harus beragama Buddha karena terbuka untuk umum dengan syarat tetap menjaga sopan santun.

Baca Juga: Mengenal Tipe-tipe Dosen di Kampus, Ada yang Tegas hingga Gaul

Sebagian besar area Klenteng Tjoe Soe Kong telah direnovasi, fasilitas baru, dan terus dikembangkan karena klenteng ini telah ditetapkan sebagai cagar budaya.

Di tempat wisata religi satu ini juga terdapat sumur keramat di Tjo Soe Kong yang konon tidak pernah kekeringan.

Selain itu juga di depan klenteng terdapat saung di atas danau untuk tempat bersantai sambil memberi makan ikan sehingga menambah seru pengalaman tempat wisata religi ini.

Klenteng Tjoe Soe Kong terletak di bibir Pantai Tanjung Kait, tepatnya berlokasi di Tj. Anom, Kec. Mauk, Kabupaten Tangerang, Banten.

Baca Juga: 10 Pertanyaan Asah Otak Tentang Segala Hal, Yuk Cek Disini

Nah, itulah tempat wisata religi di Kabupaten Tangerang yang pas untuk berwisata sambil berziarah.***

 

Editor: Sigit Angki Nugraha


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x