Kuliner Roti Gulacir dari Waringin Kurung Kabupaten Serang, Roti Kampung Kekinian, Sekali Coba Pasti Suka

- 19 Februari 2023, 12:30 WIB
Roti Gulacir, Kuliner Khas Waringin Kurung, Roti Kampung Kekinian.
Roti Gulacir, Kuliner Khas Waringin Kurung, Roti Kampung Kekinian. /Kabar Banten/Yono Suryono

KABAR BANTEN - Salah satu kampung yang memproduksi Roti Gulacir yaitu Kampung Gulacir yang berada di Kecamatan Waringin Kurung Kabupaten Serang Banten.

Nama Kampung Gulacir sudah terkenal sejak dulu sebagai sentra pembuatan Roti Gulacir.

Dari penelusuran Kabar Banten, Kuliner Roti Gulacir banyak di produksi sebagai industri rumahan di kampung tersebut yang kebetulan nama Kampung Gulacir sama dengan nama roti yang di produksinya yaitu Roti Gulacir.

Baca Juga: Tempat Wisata Alam Cafe and Resto Bogor, Tempat Nongki Pinggir Kali Kekinian yang Bikin Lupa Pulang

Pemasaran Roti Gulacir biasanya berdasarkan pesanan dari sales yang datang ke Kampung Gulacir.

Dari sales tersebut, Roti Gulacir dipasarkan ke beberapa wilayah diseputar Kabupaten dan Kota Serang.

Bagi yang sudah mengenal Roti Gulacir bahkan ada yang sengaja datang ke Kampung Gulacir untuk sekedar membeli beberapa potong Roti Gulacir untuk dibawa pulang sebagai oleh oleh.

Salah seorang pengunjung yang datang ke Kampung Gulacir untuk membeli Roti Gulacir mengatakan bahwa Roti Gulacir ini rasanya beda dengan roti roti pada umumnya.

"Rasa gula putih lebih mendominasi dengan perpaduan tepung yang pas, itulah ciri khas dari rasa Roti Gulacir," ujar Wawan, salah seorang pembeli Roti Gulacir yang sengaja datang ke tempat sentra pembuatan di Kampung Gulacir.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah