Wisata Kuliner Rempah Bakar di Kota Serang Olahan Master Chef Indonesia Jerry, Pecinta Pedas Sini Kumpul

- 14 Agustus 2023, 21:10 WIB
Rempah Bakar di Kota Serang Olahan  Master Chef  Indonesia Jerry, Pecinta Pedas Sini Kumpul
Rempah Bakar di Kota Serang Olahan Master Chef Indonesia Jerry, Pecinta Pedas Sini Kumpul /Tangkapan layar YouTube /Nur Haqi Channel

KABAR BANTEN - Rempah Bakar, rumah makan yang memiliki nama unik dan menarik untuk dijadikan tempat wisata kuliner di Kota Serang.

 

Tempat makan yang buka setiap hari dari pukul 11.00 WIB sampai dengan pukul 21.00 WIB, pertama kali opening pada September 2021 lalu.

Baca Juga: Tempat Camping Ground Di Bondowoso, Terindah Dengan Pemandangan Terbaik Banyak yang Gratis

Seperti dikutip Kabar Banten dari kanal YouTube Nur Haqi Channel, berikut ini Rempah Bakar di Kota Serang.

Rempah Bakar Serang memiliki lokasi berada di Jalan Kiajurum, Cipare, Kota Serang Banten. Selain itu, rumah makan ini juga membuka cabang lain di Kota Cilegon. Jadi sudah banyak penggemarnya ternyata.

Rumah makan ini dimiliki oleh salah satu finalis dari MasterChef Indonesia, yakni Chef Jerry, sehingga tidak diragukan lagi rasa otentiknya.

Rempah Bakar memiliki tempat yang tidak terlalu besar tetapi cukup nyaman untuk pengunjung makan di tempat.

Dengan posisi yang berada di pinggir jalan besar, tidak usah khawatir kalau mau makan ke sini pasti tempatnya terlihat dari jalan.

Dan uniknya dari tempat ini meski temanya adalah indoor tetapi dibiarkan terbuka seperti jendela berteralis sehingga aliran udara sejuk keluar masuk tidak perlu khawatir kepanasan di siang hari.

Desain interior Rempah Bakar Serang
Desain interior Rempah Bakar Serang

Desain unik dan menarik menambah artistiknya tempat wisata kuliner ini. Banyak juga meja dan kursi yang memadai, ada area lesehan. 

Makanan yang disediakan terdapat berbagai varian, yaitu ayam cabe mercon, sapi cobek, ayam cobek, sate lilit sapi, sate ayam rempah.dan masih banyak lagi. Semua diolah dengan bumbu dapur terpilih dan membuat sajian istimewa yang sedap.

 

Bisa memilih sendiri jenis makanan yang mengandung pedas level tertinggi, dijamin membuat selera makan meningkat dan ketagihan. 

Sedangkan untuk minuman ada es campur ABC, kopi gula aren, coklat es krim, kelapa aren dan sebagainya.

Harga mulai Rp 30.000 an paket komplit bisa jadi pilihan menikmati kelezatan masakan olahan Chef Jerry.

Baca Juga: 3 Rahasia Orang Sukses! Termasuk Bangun Pagi?

Itulah beberapa kuliner dari Rempah Bakar yang memiliki rasa makanan khas Indonesia.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: YouTube Nur Haqi Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x