Yuk Kulineran di Kafe GBK, Gerai Bakso Kopi, Tempat Nongkrong Low Budget Vibes Rumahan

- 25 Agustus 2023, 15:31 WIB
Suasana di Kafe GBK (Gerai Bakso Kopi), tempat nongkrong low budget vibes rumahan di Serang Banten
Suasana di Kafe GBK (Gerai Bakso Kopi), tempat nongkrong low budget vibes rumahan di Serang Banten /Tangkapan Layar/Instagram @serangfood

KABAR BANTEN - Butuh ruang bersantai bareng kawan-kawan yang vibes-nya homie banget? Nih ada Kafe GBK, Gerai Bakso Kopi, tempat nongkrong low budget vibes rumahan yang baru buka di Serang Banten.

Kafe GBK merupakan tempat nongkrong yang menghadirkan banyak menu makanan dan minuman serta tempat yang nyaman untuk quality time bareng kawan-kawan atau keluarga.

Selain vibes rumahan yang bikin kamu berasa di rumah sendiri, harga menu-menu di Kafe GBK juga sangat murah meriah dan gak bikin kantong jebol.

Baca Juga: Inilah Pertanda Kedutan akan Ketiban Rezeki Besar Menurut Kitab Primbon Majapahit

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari Instagram @kafegbk, Kafe GBK baru saja soft opening di bulan Agustus 2023 ini. 

Jadi masih anget banget nih buat dikunjungi.

Dari luar, bangunannya terlihat seperti rumah tempo dulu dengan padanan warna yang simple dan didominasi warna putih. 

Baca Juga: Dahsyat Hasiatnya, Ini Efek dari Puasa Air Putih Menurut dr Zaidul Akbar

Kafe indoor ini punya seat area yang luas. 

Dimana bangku-bangku khas seperti di teras rumahan terlihat unik

Jadi, sudah pasti nyaman banget.

Baca Juga: Seniman dan Kiai Muda Ini Sebut Perda Pemajuan Kebudayaan Banten Penting, Ini Alasannya

Menu Makanan dan Minuman:

Seperti namanya, menu utama di Kafe satu ini pastinya adalah Bakso. Tersedia beragam varian Bakso mulai dari Bakso Daging Keju, Bakso Daging cincang, Bakso Ikan GBK Spesial, Bakso Ikan Original, Bakso Daging Mercon, Bakso Daging Tahu, dan Bakso Daging urat.

Untuk Main Course-nya ada Nasi Goreng Spesial GBK, Mie Goreng Spesial, dan Mie Godok Special. 

Kemudian tersedia aneka Snack atau cemilan enak seperti Pisang Keju Coklat, Singkong Keju, Kentang Sosis, Somay Goreng, Spring Roll, Samosa, Roti Bakar, Sosis Bakar, hingga Dimsum.

Baca Juga: Arti Kedutan Dada Kiri Menurut Primbon, Pertanda Cinta Hingga Cobaan Hidup

Harga menu Bakso, Main Course, dan Snack tersebut dibanderol mulai dari Rp15.000 - R20.000 aja loh.

Sementara itu untuk Menu Minumannya tersedia aneka Coffee, yaitu Ekspresso, Latte, Americano, Cappucino

Flavour Latte (Caramel, Helzanut, Vanilla), Ice Kopi Gula Aren, hingga Kopi Tubruk.

Selain itu untuk Non Coffee dan minuman menyegarkan lainnya tersedia Matcha, Chocolate, Lemon Tea, Lychee Tea, Lychee Yogurt, Scarlet Lemonade, dan Lavender Aromatic.

Harga minuman di Kafe GBK berkisar di harga Rp15.000 - Rp26.000 saja.

Lokasi Kafe GBK (Gerai Bakso Kopi):

Lokasinya ada di Perumahan Permata Banjar Asri, Cipocok Jaya, Serang, Banten (Posisinya ada di sebelah kiri dari pintu masuk perumahan).

Jam Buka Kafe GBK (Gerai Bakso Kopi):

Bagi kamu yang minat untuk berkunjung, Kafe GBK buka Setiap Hari mulai pukul 08.00 - 22.00 WIB. Pas banget nih buat yang suka nongki malem bareng sahabat.

Baca Juga: Seniman dan Kiai Muda Ini Sebut Perda Pemajuan Kebudayaan Banten Penting, Ini Alasannya

Nah gimana? Kafe GBK cocok banget kan buat jadi tempat nongkrong bareng kawan-kawan atau keluargamu? Jangan sampai kelewatan ya!***

 

Editor: Sigit Angki Nugraha

Sumber: Instagram @kafegbk


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah