Mengungkap Keunikan Air Terjun Curug Sewu di Jawa Tengah

- 2 Oktober 2023, 12:30 WIB
Potret Panorama Air Terjun Curug Sewu di Jawa Tengah.
Potret Panorama Air Terjun Curug Sewu di Jawa Tengah. /Tangkapan layar/Instagram @bowdezwan

KABAR BANTEN - Air Terjun Curug Sewu adalah salah satu keajaiban alam yang tersembunyi di Kabupaten Kendal, Provinsi Jawa Tengah.

 

Terletak di Kecamatan Patean, Kabupaten Kendal, Air Terjun Curug Sewu ini menawarkan pengalaman yang menakjubkan bagi para pencinta alam dan bagi Anda yang suka berpetualang.

Nama "Curug Sewu" dari Air Terjun Curug Sewu itu sendiri diambil dari desa tempat air terjun ini berada, yaitu Desa Curugsewu, yang berada di Kecamatan Patean, Kabupaten Kendal, Provinsi Jawa Tengah.

Baca Juga: Spot Foto Menarik di Pantai Kelapa Warna, Lebak Banten

Dikutip dari laman visitjawatengah.jatengprov.go.id, dengan ketinggian sekitar 80 meter, Air Terjun Curug Sewu adalah air terjun yang memiliki tiga tingkat, sehingga air terjun ini memiliki keunikannya tersendiri.

Terdiri dari tiga terjunan dengan ketinggian masing-masing 45 meter, 15 meter, dan 20 meter, Air Terjun Curug Sewu ini memiliki daya tarik yang tak tertandingi.

Saat Anda melihatnya, Anda akan terpesona oleh keindahan alamnya yang menakjubkan.

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda

Sumber: visitjawatengah.jatengprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x