5 Tempat Wisata Populer di Tasikmalaya Jawa Barat, Cocok untuk Healing & Liburan Akhir Pekan Bersama Keluarga

- 10 Januari 2024, 15:10 WIB
Spot Foto Anjungan Volendam di Karang Resik, salah satu Tempat wisata populer di Tasikmalaya Jawa Barat.
Spot Foto Anjungan Volendam di Karang Resik, salah satu Tempat wisata populer di Tasikmalaya Jawa Barat. /Tangkap layar/Instagram @karangresik.id

KABAR BANTEN - Bagi kamu yang belum sempat mengajak keluargamu liburan saat Tahun Baru 2024, berikut Kabar Banten rekomendasikan 5 Tempat Wisata Populer di Tasikmalaya Jawa Barat yang bisa dikunjungi saat liburan akhir pekan bersama keluarga.

Selain itu, 5 Tempat Wisata Populer di Tasikmalaya Jawa Barat ini juga cocok untuk healing dan menghabiskan waktu berhargamu bersama pasangan atau orang-orang terdekatmu.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Life Experience Channel, berikut 5 Tempat Wisata Populer di Tasikmalaya Jawa Barat yang cocok untuk healing dan liburan akhir pekan bersama keluarga.

1. Wahana Alam Parung

Wahana Alam Parung merupakan salah satu tempat wisata populer di Tasikmalaya Jawa Barat yang family friendly. Di sini terdapat sejumlah wahana seru seperti Kolam Renang, Mini Zoo, hingga arena bermain anak-anak.

Di sini juga terdapat bangunan untuk hiburan fantastis yang menghadirkan sejumlah artis Tanah Air di setiap minggunya. Wah bisa nonton Live Music cuma-cuma.

Wahana Alam Parung menyediakan berbagai spot foto menarik yang bisa kamu gunakan. Setiap sudutnya pun bisa jadi latar foto yang tak kalah keren.

Fasilitas yang tersedia sudah cukup lengkap, diantaranya ada toilet, kamar bilas, kantin, hingga area parkir.

Lokasi: Kecamatan Pagerageung, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat.

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Life Experience Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x