Asesmen Bukan Penentu Kelulusan, Ini Penjelasannya

27 Juli 2022, 08:20 WIB
Ilustrasi siswa saat mengikuti Asesmen Nasional /Pusmendik.kemdikbud.go.id/Tangkapan Layar

KABAR BANTEN - Asesmen Nasional tidak menentukan kelulusan bagi peserta didik. Asesmen Nasional diberikan kepada murid diakhir jenjang satuan pendidikan.

Asesmen Nasional tidak digunakan untuk menilai peserta didik yang menjadi peserta asesmen.

Hasil Asesmen Nasional tidak akan memuat skor atau nilai peserta didik secara individual.

Baca Juga: 9 Pertanyaan Asah Otak, Tentang Dragon Ball, Hanya Pecintanya yang Bisa Jawab 

Hasil Asesmen Nasional diharapkan menjadi dasar dilakukannya perbaikan pembelajaran.

Seperti dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman pusmendik.kemdikbud.go.id,

Asesmen Nasional tidak digunakan untuk menentukan kelulusan menilai prestasi murid sebagai seorang individu.

Baca Juga: 12 Rekomendasi Nama Bayi Perempuan Islami Awalan Huruf N, Bermakna Cantik dan Anggun 

Evaluasi hasil belajar setiap individu murid menjadi kewenangan pendidik. Pemerintah melalui Asesmen Nasional melakukan evaluasi sistem.

Asesmen Nasional merupakan cara untuk memotret dan memetakan mutu sekolah dan sistem pendidikan secara keseluruhan.

Tidak semua murid perlu menjadi peserta dalam Asesmen Nasional. Yang diperlukan adalah informasi dari sampel yang mewakili populasi murid di setiap sekolah pada jenjang kelas yang menjadi target dari Asesmen Nasional.

Baca Juga: 82 Rangkaian Nama Bayi Perempuan Islami Pilihan Terbaik Cantik dari bahasa Arab 3 Rangkai Kata 

Asesmen Nasional terdiri dari tiga  instrumen yakni Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) yang mengukur literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) murid.

Survei karakter yang mengukur sikap, nilai, keyakinan dan kebiasaan yang mencerminkan karakter murid.

Survei Lingkungan Belajar yang mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar-mengajar di kelas maupun di tingkat sekolah.

Baca Juga: Hari Ini, Tim Korlantas Polri Terjun ke Lokasi Kecelakaan Maut Odong-odong, Lakukan Olah TKP Lanjutan 

Pelaksanaan Asesmen Nasional dilaksanakan dengan Berbasis Komputer, daring atau semi daring.

Berbagi sarana prasarana dalam pelaksanaan Asesmen Nasional resource sharing Mandiri menumpang.

Nah itu tadi informasi mengenai Asesmen bukan penentu kelulusan. Asesmen sebagai bahan evaluasi di satuan pendidikan.***

Editor: Maksuni Husen

Sumber: pusmendik.kemdikbud.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler