Tingkatkan Kompetensi, Guru di Kota Serang Didorong Ikut Bimtek

- 2 Desember 2020, 14:19 WIB
Wasis Dewanto, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang.*
Wasis Dewanto, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Serang.* /Denis Asria/

KABAR BANTEN - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan atau Dindikbud Kota Serang mendorong guru di Kota Serang untuk mengikuti kegiatan bimbingan teknis (bimtek) dalam upaya meningkatkan kompetensi.

Mulai dari guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), baik bimtek yang diselenggarakan Dindikbud ataupun lembaga yang bekerjasama. 

"Kami mendorong guru di Kota Serang, mulai dari guru PAUD, SD dan SMP untuk mengikuti bimtek. Baik bimtek yang digelar Dindikbud ataupun lembaga yang bekerjasama," ujar Kepala Dindikbud Kota Serang Wasis Dewanto, Rabu, 2 Desember 2020.

Baca Juga : Diwacanakan Digelar Januari 2021, Dindikbud Banten Rancang Skema Belajar Tatap Muka di Sekolah

Ia mengatakan, dalam upaya meningkatkan kompetensi guru di Kota Serang, pihaknya menjalin kerja sama dengan Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP), ataupun lembaga lain.

Hal itu, kata dia, disamping upaya yang lainnya, juga untuk meningkatkan kecakapan literasi dan kemauan belajar mandiri.

"Dindikbud Kota Serang bersama LPMP menjalin kerjasama untuk meningkatkan kompetensi guru di Kota Serang dan meningkatkan kecakapan literasi untuk belajar mandiri," ujar Wasis.

Baca Juga : Ketua PGRI Kota Serang: Masih Ada Guru Honorer Berpenghasilan Jauh dari Kata Layak

Ia menjelaskan, ada sejumlah tahapan kompetensi bagi guru pertama pedagogik kecakapan seorang guru dalam mengajar, profesional dan mampu memahami potensi diri.

Halaman:

Editor: Kasiridho


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x