Guru dan PAUD Diminta Diinventarisasi

- 10 Desember 2020, 20:33 WIB
Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Banten Adde Rosi Khoerunnisa saat memberikan sambutan pada acara Rapat Koordinasi Provinsi (Rakorprov) Bunda PAUD Banten, di salah satu hotel di Kota Serang, Kamis 10 Desember 2020.
Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Banten Adde Rosi Khoerunnisa saat memberikan sambutan pada acara Rapat Koordinasi Provinsi (Rakorprov) Bunda PAUD Banten, di salah satu hotel di Kota Serang, Kamis 10 Desember 2020. /Denis Asria/

 

KABAR BANTEN - Pokja Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Banten diminta untuk menginventarisasi guru, yang terdampak pandemi Covid-19. Oleh karena itu, mereka diminta untuk berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud), untuk menginventarisasi guru dan PAUD yang terdampak pandemi skala sedang hingga besar.

Hal tersebut diungkapkan Bunda PAUD Banten Adde Rosi Khoerunnisa saat menghadiri Rapat Koordinasi Provinsi (Rakorprov) PAUD Banten, di salah satu hotel di Kota Serang, Kamis (10/12/2020).

"Kami meminta kepada Pokja PAUD untuk berkoordinasi dengan Dindikbud Banten ataupun kabupaten dan kota, untuk menginventarisasi PAUD yang terdampak Covid-19," kata wanita yang akrab disapa Aci ini.

Baca Juga: Himpaudi Berdayakan Pelaku UMKM Guru PAUD

Dari data tersebut, kata dia, pihaknya akan mengetahui PAUD mana saja yang terdampak pandemi. Oleh karena itu pihaknya akan segera merencanakan program yang tepat untuk PAUD tersebut. Apalagi akan dimulainya pembelajaran tatap muka.

"Kami akan segera merencanakan program yang tepat untuk PAUD. Apalagi akan dibukanya pembelajaran dari virtual menuju tatap muka. Itu juga menjadi perhatian kami," tuturnya.

Selain itu, ia menuturkan, pihaknya memberikan motivasi Bunda PAUD di kabupaten dan kota, untuk membentuk Pokja PAUD di daerah masing-masing. Oleh karena itu, adanya Bunda PAUD untuk menekankan kebijakan dan anggaran dari kepala daerah bisa termasimalkan dengan baik.

Baca Juga: PAUD Bisa Dapat Alokasi Dana Desa

Halaman:

Editor: Yandri Adiyanda


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x