Segera Miliki Gedung Baru Fakultas Kedokteran dan Rumah Sakit, Ketua Umum Muhammadiyah Minta UMT Lakukan Ini

- 3 Agustus 2021, 13:46 WIB
Rektor UMT Ahmad Amarullah saat memberikan sambutan Milad ke-12
Rektor UMT Ahmad Amarullah saat memberikan sambutan Milad ke-12 /Tangkapan layar zoom meeting UMT


KABAR BANTEN - Rektor Universitas Muhammadiyah Tangerang atau UMT Ahmad Amarullah mengatakan, Milad UMT ke-12 pihaknya akan terus meningkatkan sarana prasarana salah satunya akan memiliki gedung baru untuk Fakultas Kedokteran dan Rumah Sakit.

Rumah sakit tersebut akan menjadi bagian keunggulan UMT ke depan, gedung baru  tersebut memiliki luas 8.000 meter dan jaraknya tidak jauh dari UMT.

UMT sudah mendapatkan izin untuk bangun gedung baru yang kini tanahnya sudah di lunasi oleh lembaga pembiayaan.

Baca Juga: Untirta dan UMT Dapat Hibah Program Kompetisi Kampus Merdeka dari Kemendikbudristek

"Gedung baru tersebut untuk melengkapi sarana prasarana yang ada di UMT, salah satunya meneruskan pembangunan gedung 19 lantai yang sempat mengalami kendala, karena kondisi pandemi Covid-19 yang memberikan dampak luar biasa," kata Amarullah dalam sambutan Milad ke-12 UMT seperti dikutip kabarbanten.piikiranrakyat.com melalui virtual, pada Selasa 3 Agustus 2021.

Ia mengatakan, UMT ditahap-tahap awal fokus untuk pembenahan termasuk pembangunan yang tidak sedikit mengeluarkan biaya, sehingga nampaknya seperti tidak terperhatikan untuk sivitas akademikanya.

Baca Juga: PPKM Diperpanjang, Pilkades Serentak 2021 Kabupaten Serang Terancam Diundur Lagi

"Kami terus berupaya semaksimal mungkin walaupun ditengah pandemi Covid-19 kami terus berusaha dan berdoa agar tidak mengalami kegoncangan dalam sisi keuangan," ujarnya.

Sementara itu, Ketua Umum Pimpinan Pusat atau PP Muhammadiyah Haedar Nashir menuturkan, pihaknya berharap UMT menjadi pilar strategis bagi kemajuan peradaban manusia.

Baca Juga: Dampak PPKM, Pedagang Bendera di Kota Serang Sepi Pembeli

Halaman:

Editor: Yomanti


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x