Pembelajaran Tatap Muka di Masa Pandemi, Pendidikan Kesehatan Perlu Diberikan pada Peserta Didik

- 21 September 2021, 16:59 WIB
Pentingnya pendidikan kesehatan di sekolah.
Pentingnya pendidikan kesehatan di sekolah. /tangkapan layar laman ditsmp.kemdikbud.go.id

KABAR BANTEN - Pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas sudah mulai dilaksanakan di berbagai daerah.

Salah satu upaya yang dilakukan untuk mendukung pelaksanaan pembelajaran tatap muka adalah mematuhi protokol kesehatan yang ketat serta menjaga pola hidup sehat.

Di tengah pandemi Covid-19, dalam pembelajaran tatap muka terbatas, edukasi tentang pendidikan kesehatan dan pelayanan kesehatan harus diberikan.

Kemudian, pembinaan lingkungan sekolah juga perlu diberikan kepada peserta didik, salah satunya keberadaan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) dapat dijalankan dengan baik dan benar.

Baca Juga: 9 Syarat Sekolah Aman Terapkan PTM, Penting Diperhatikan Orangtua, Pastikan Beberapa Sarana Ini Terpenuhi

Dalam pembelajaran tatap muka terbatas peserta didik juga diberikan edukasi pendidikan kesehatan sebagai bagian dari tiga program pokok UKS dalam satuan pendidikan, pendidikan kesehatan adalah hal fundamental untuk memulai hidup sehat di sekolah.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari laman ditsmp.kemdikbud.go.id, Selasa 21 September 2021, pendidikan kesehatan sebagai upaya untuk memberikan bimbingan kepada peserta didik tentang kesehatan yang meliputi seluruh aspek kesehatan pribadi seperti fisik,mental, dan sosial.

Pendidikan kesehatan diberikan untuk menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat di sekolah, selain itu, peserta didik diharapkan memiliki keterampilan dalam melaksanakan hal yang berkaitan dengan pemeliharaan, pertolongan, dan perawatan.

Baca Juga: Hebat, Siswi Madrasah Aliyah Mathlaul Anwar di Pandeglang Terbitkan 4 Novel Selama Pembelajaran Daring

Halaman:

Editor: Kasiridho

Sumber: ditsmp.kemdikbud.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah