Lirik Lagu Hymne Guru, Lagu untuk Pahlawan Tanpa Tanda Jasa

- 24 November 2022, 17:18 WIB
Ilustrasi cover video lirik lagu Hymne Guru.
Ilustrasi cover video lirik lagu Hymne Guru. /Tangkapan layar /YouTube Lagu Nasional Indonesia

KABAR BANTEN - Berikut lirik lagu Hymne Guru yang wajib dinyanyikan setiap tanggal 25 November.

Lagu Hymne Guru yang diciptakan oleh Sartono pada 1936 yang mengandung makna menghargai perjuangan para guru dalam mencerdaskan kehidupan bangsa.

Lirik lagu Hymne Guru yang menyentuh dapat membuat siapapun terenyuh mendengar atau menyanyikannya.

Dikutip kabarbanten.pikiran-rakyat.com dari kanal YouTube Lagu Nasional Indonesia, berikut lirik lagu Hymne Guru :

Terpujilah wahai engkau ibu bapak guru
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku
Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku
Sebagai prasasti terima kasihku tuk pengabdianmu

Engkau sebagai pelita dalam kegelapan
Engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan
Engkau patriot pahlawan bangsa
Pembangun insan cendekia

Terpujilah wahai ibu bapak guru
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku
Semua baktimu akan kuukir di dalam hatiku
Sebagai prasasti terima kasihku tuk pengabdianmu

Engkau sebagai pelita dalam kegelapan
Engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan
Engkau patriot pahlawan bangsa tanpa tanda jasa

Demikianlah lirik lagu Hymne Guru yang wajib dinyanyikan untuk memperingati hari guru.***

Editor: Kasiridho

Sumber: YouTube Lagu Nasional Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah