Apa Itu Iklan? Berikut Pengertian, Struktur dan Kaidah Kebahasaan

- 14 November 2023, 07:22 WIB
Ilustrasi apa itu iklan, pengertian, struktur dan kaidah kebahasaan.
Ilustrasi apa itu iklan, pengertian, struktur dan kaidah kebahasaan. /tangkapan layar buku model kelas VII Bahasa Indonesia./

KABAR BANTEN - Iklan merupakan bagian dari perdagangan yang biasanya menawarkan barang dan jasa. Kamu bisa menemukan iklan melalui media elektronik ataupun cetak.

Iklan suatu bentuk pesan persuasif yang bertujuan untuk mempengaruhi pembaca agar melakukan tindakan sesuai dengan pesan yang disampaikan dalam iklan.

Untuk lebih memahami tentang iklan berikut penjelasannya, dikutip Kabar Banten dari buku model SMP Bahasa Indonesia kelas VIII:

Baca Juga: Uang Memang Bisa Membeli Segalanya, Tapi Tidak Dengan 5 Hal Berikut

Teks iklan memiliki beberapa pola penyajian, iklan mungkin disajikan dalam media tertulis seperti di koran atau majalah.

Dalam penyajian secara lisan, iklan dapat ditemui melalui media elektronik seperti radio dan televisi.

Iklan Media Cetak

Mengutamakan penyampaian pesan berdasarkan penggunaan bahasa, desain grafis, gambar, bentuk huruf, dan tata letak.

Iklan di media cetak memilki beberapa bentuk yakni : Iklan Baris yang merupakan iklan yang pemasangannya berupa baris-baris.

Teks yang disajikan sangat terbatas, tidak ada gambar ataupun ilustrasi dalam iklan. Teks disajikan dengan banyak penyingkatan.

Iklan baris biasanya dimanfaatkan oleh perorangan dan perusahaan kecil.

Iklan Kolom

Iklan yang pemasangannya dalam media berupa kolom. Iklan kolom terdiri dari teks dan gambar atau ilustrasi yang menarik.

Iklan Media Elektronik

Iklan pada media elektronik dibagi menjadi beberapa unsur sebagai berikut.

Iklan radio, iklan ini mengandalkan efek suara, baik itu tuturan, musik, maupun bunyi-bunyi.

Iklan televisi, iklan ini mengandung unsur suara, gambar, dan gerak.

Iklan internet, iklan ini mengandung unsur yang sama dengan iklan TV hanya saja iklan ini ditayangkan pada media internet.

Struktur Teks Iklan

Teks iklan memiliki struktur teks tertentu. Pemahaman struktur sangat penting agar kamu dapat membedakan teks iklan, slogan, poster, dan jenis teks lain. Berikut pemaparan mengenai struktur teks iklan.

Judul
Pengenalan produk yakni barang ataupun jasa

Pernyataan Persuasif
Berisi Keunggulan Produk

Kaidah Kebahasaan Teks Iklan
Setelah memahami struktur teks iklan, selanjutnya kamu mempelajari kaidah
kebahasaan teks iklan.

Menggunakan Kalimat Persuasif
Kalimat persuasif adalah kalimat yang bersifat memengaruhi atau dapat juga berupa ajakan.

Biasanya kalimat persuasif menggunakan bujukan atau dorongan tentang suatu kebiasaan.

Menggunakan Kalimat Imperatif
Perhatikan beberapa kalimat berikut!
Marilah kita jaga kebersihan lingkungan sekitar kita!
Janganlah buang sampah sembarangan!

Pada kalimat tersebut terdapat kata yang ditebalkan yang disebut kata imperatif.

Kalimat imperatif adalah kalimat yang berisi ajakan, dorongan atau larangan. Beberapa contoh kata imperatif adalah marilah, ayo, janganlah, wujudkan, nikmati.

Menggunakan Kalimat Ringkas
Bahasa iklan sering kali menggunakan bahasa yang ringkas, sederhana, mudah diingat, dan mudah dipahami.

Berkesan Positif

Bahasa iklan yang digunakan haruslah berkesan positif, maksudnya pesan yang disampaikan dalam iklan meliputi keunggulan dan kelebihan produk yang ditawarkan.

Baca Juga: Gelar Karya P5, Siswa SMPN 5 Kota Serang Jaga Tradisi Panjang Mulud

Berima

Kaidah kebahasaan berikutnya yakni berima. Biasanya kata-kata pada sebuah teks iklan memiliki rima atau pengulangan nada yang sama, tujuannya agar iklan tersebut menarik dan berkesan dalam memori pembaca atau pendengar iklan.

Nah itu tadi informasi mengenai teks iklan yang bisa menambah pengetahuan mu.***

Editor: Rifki Suharyadi

Sumber: buku model SMP Bahasa Indonesia kelas VIII


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah