Di Cikolelet Kabupaten Serang, Menparekraf Sandiaga Uno Bantu Pengrajin Emping dan Olahan Jamur

2 Oktober 2021, 12:14 WIB
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Menparekraf Sandiaga Uno saat meninjau Desa Wisata Cikolelet, Kecamatan Cinangka, Kabupaten Serang, Sabtu 2 Oktober 2021. /Dindin Hasanudin/Kabar Banten

KABAR BANTEN - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Menparekraf Sandiaga Uno mengunjungi Desa Cikolelet Kecamatan Cinangka Kabupaten Serang, Sabtu 2 Oktober 2021.

Dalam kunjungan tersebut Menparekraf Sandiaga Uno memberikan bantuan terhadap pengrajin emping dan olahan jamur di Desa Cikolelet.

Kunjungan Menparekraf ke Desa Cikolelet tersebut diterima langsung oleh Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah beserta Forkompinda Kabupaten Serang.

Baca Juga: Beribadah karena Ingin Pahala dan Masuk Surga, Apakah Menggangu Keikhlasan? Begini Kata Habib Ja'far

Menparekraf Sandiaga Uno mengatakan, kepala Desa Cikolelet Ojat Darojat telah berkomitmen terhadap tujuh pilar pariwisata.

Para juri sudah melakukan penilaian terhadap Desa Cikolelet, tim juri adalah tokoh independen dan mereka telah memutuskan Desa Cikolelet masuk dalam salah satu desa wisata.

Dalam kunjungan tersebut kata Sandiaga Uno, pihaknya sudah melakukan beberapa kegiatan.

Baca Juga: Bolehkah Bersedekah Kepada Anak Yatim Namun dengan Uang Taruhan Bola? Begini Kata Habib Ja'far

Diantaranya memberikan bantuan permodalan terhadap pelaku usaha emping sebesar Rp3 juta.

Ia berharap ketika kunjungan selanjutnya ada peningkatan 40 sampai 50 persen terhadap produksi emping tersebut.

"Terus ibu Entu pengrajin olahan jamur, diserahkan bantuan Rp6,7 juta," ujarnya dalam sambutan.

Baca Juga: 11 Arti Mimpi Tertawa, Benarkah Pertanda tentang Suasana Hati yang Buruk?

Selain itu, Sandiaga Uno juga telah berembug dengan bupati Serang dan berjanji akan membantu untuk membangun sanggar seni di Cikolelet.

"Bisa dibantu mudah mudahan jadi solusi, solusi enggak di nanti nanti tapi tapi langsung hari ini," katanya.

Baca Juga: Belajar Melestarikan Batik, Ini Ragam Teknik Membatik Indonesia

Sandiaga Uno mengatakan, emping adalah makanan favorit di rumahnya.

Bahkan ia lun membantah jika selama ini emping selalu disebut penyebab asam urat.

"Emping jadi makanan favorif di rumah saya," tuturnya. ***

Editor: Yomanti

Tags

Terkini

Terpopuler